128 Ormas di Tana Tidung Diverifikasi Ulang

benuanta.co.id, TANA TIDUNG – Sebanyak 128 Organisasi Masyarakat (Ormas) akan diverifikasi ulang oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Tana Tidung (KTT). Verifikasi bertujuan untuk memastikan aktif dan tidaknya ormas tersebut.

Kepala Bidang Politik Dalam Negri dan Organisasi Masyarakat, Firman Ruding mengatakan, tahun ini pihaknya fokus memverifikasi ulang, terutama Terkait dengan keaktifan ormas.

Baca Juga :  Dishub Tana Tidung Target Pasang PJU Baru di Tiap Kecamatan

“Kita nanti akan minta keterangan soal pengurusannya, apakah ada yang baru, sambil pelan-pelan kami menginput data yang didapat ke dalam aplikasi, untuk dilaporkan ke pusat,” kata Firman, Jum’at (28/2/2025).

Hal ini dilakukan untuk mendata Ormas yang masih aktif dan tidak, karena masih ada pengurus ormas yang tidak melaporkan bahkan sejak awal berdiri.

Baca Juga :  ASN Full Senyum, THR, Gapok hingga TPP Bakal Dicairkan Sebelum 27 Maret

“Kita itu konfirmasi ke pengurus, apakah sudah ganti, apakah masih ada Sekretariatnya disini,” terangnya.

Setelah data nanti terkumpul, akan dipisahkan datanya yang masih aktif dan tidak, karena hal ini terkait dengan pembinaan ormas.

“Takutnya kita nanti undang, malah yang datang sedikit, karena ternyata yang di undang itu tidak aktif,” tuturnya.

Baca Juga :  Efisiensi Anggaran, Kemenag Tana Tidung akan Terapkan WFA

Terkait dengan bantuan anggaran untuk ormas, dia menerangkan, untuk pengajuan 2024 belum ada, sementara di 2024 yang usulan di 2023, Kesbangpol menganggarkan Rp 800 juta.

“Untuk tahun ini anggaran ada, cuma sampai saat ini belum ada yang mengajukan,” pungkasnya. (*)

Reporter: Kurniawin
Editor: Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *