Warga Asal Majalengka Ditemukan Gantung Diri di Pohon Cempedak di Sebuku

benuanta.co.id, NUNUKAN – Wasmanudin (30), seorang pria asal Majalengka, Provinsi Jawa Barat ditemukan meninggal dunia dalam keadaan gantung diri di pohon cempedak di depan Mess Eboni Basecamp PT Adindo Hutan Lestari (AHL) Site Sebakis, RT.03  Desa Pembeliangan, Kecamatan Sebuku, Kabupaten Nunukan, pada Rabu (26/2/2025).

Kapolres Nunukan, AKBP Bonifasius Rumbewas melalui Kasi Humas Polres Nunukan, IPDA Zainal Yusuf mengatakan, personel kepolisian mendapatkan informasi penemuan jasad yang tergantung di pohon itu pukul 09.15 WITA.

Baca Juga :  Tak Terima Mantan Punya Kekasih Baru, Pelaku Gelap Mata Tikam Payudara Korban

Dikatakannya, korban pertama kali diketemukan oleh saksi Unding sekira pukul 09.00 WITA. Saat itu, saksi hendak berangkat kerja.

Namun, pada saat menyalakan motor saksi saksi sempat memanggil namanya namun tidak ada respon. Saksi kemudian melihat korban sudah dalam posisi tergantung di pohon cempedak.

Melihat hal itu, saksi langsung melaporkan kepada satpam dan memastikan bahwa Wasmanudin sudah tidak bernyawa. Selanjutnya saksi melaporkan kepada manajemen, dam dilanjutkan melakukan pelaporan ke Polsek Sebuku.

Baca Juga :  Tega! Motoris Speedboat di Nunukan Setubuhi Gadis SMP di Hotel

“Saat ditemukan di bawah pohon, ditemukan juga Handohone milik korban dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda tindak pidana,” ungkapnya.

Setelah dievakuasi korban langsung dibawa ke RSP sebuku untuk dilakukan visum, sambil menunggu hasil musyawarah dengan pihak keluarga terkait rencana pemakaman.

“Setelah di visum korban langsung dibawa ke Kabupaten Malinau dan langsung di berangkatkan menuju Majalengka ke kediaman keluarga untuk dikebumikan,” tandasnya. (*)

Baca Juga :  500 Personel Disiagakan Libur Lebaran di Nunukan

Reporter: Novita A.K

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *