benuanta.co.id, NUNUKAN – Sebuah warung kapurung milik Paidi (71), warga Jalan Ujang Dewa, Samping Gadis 1, Nunukan Selatan, nyaris hangus terbakar akibat selang tabung gas yang bocor sekitar pukul 10.48 WITA, Selasa (18/2/2025).
Menurut keterangan saksi Neni, saat itu sedang memasak ayam yang dia rebus terlebih untuk keperluan jualan. Namun kebocoran gas menyebabkan api tiba-tiba menyala. Dia juga berusaha memadamkan api dengan cara menutupi api menggunakan handuk basah.
“Saya telpon suami, untuk memanggil pemadam kebakaran,” kata Neni, kepada benuanta.co.id.
Beruntung, personel Pemadam Kebakaran (Damkar) yang tiba di lokasi segera bertindak cepat dan berhasil memadamkan api menggunakan handuk basah.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materiil sempat terancam apabila api tidak segera dapat dikendalikan. Kejadian ini sekaligus menjadi pelajaran bagi warga untuk lebih berhati-hati dalam penggunaan gas di rumah maupun tempat usaha. (*)
Reporter: Darmawan
Editor: Yogi Wibawa