Cuaca Ekstrem, BPBD Nunukan Siagakan Personel di Tiap Kecamatan 

benuanta.co.id, NUNUKAN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nunukan menyiagakan personelnya di masing-masing kecamatan. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi cuaca ekstrem yang dimungkinkan berdampak pada bencana.

Kepala Pelaksana BPBD Nunukan, Arief Budiman mengimbau masyarakat tetap waspada antisipasi terjadi bencana di tengah cuaca ekstrem yang terjadi saat ini. Apalagi jika terjadi hujan disertai angin kencang.

Baca Juga :  664 Pekerja Kebersihan hingga Retribusi DLH Nunukan Terima Paket Sembako Ramadan

“Seperti musibah yang terjadi dua hari lalu di Sei Fatima, hujan disertai angin kencang jadi saat pengendara motor melintas tertimpa pohon tumbang. Makanya kita himbau kepada masyarakat apabila lagi hujan jangan bepergian dulu karena sangat rawan pohon tumbang,” kata Arief, Sabtu (15/2/2025).

Ia juga meminta kepada para nelayan agar tetap waspada saat beraktivitas di perairan. Mengingat, terdapat musibah tenggelamnya speedboat akibat diterjang ombak.

Baca Juga :  Bupati Irwan Sampaikan 6 Prioritas Pembangunan Daerah 2026 dalam Musrenbang

Arief mengatakan, personel yang ia siagakan di masing-masing kecamatan guna melakukan penanganan lebih cepat jika terdapat bencana. Khususnya di wilayah yang dianggap rawan.

“Kalau saat ini yang rawan itu di wilayah Krayan, makanya kita fokuskan di sini dulu. Karena cuaca lagi musim hujan, kita khawatir terjadi banjir dan longsor susulan,” pungkasnya. (*)

Baca Juga :  Ops Ketupat Kayan 2025, Polres Nunukan Siagakan 14 Pospam dan Posyan

Reporter: Novita A.K

Editor: Endah Agustina 

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *