benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Panen padi bersama kelompok tani Desa Panca Agung, Kabupaten Bulungan dalam rangka mendukung Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPI).
Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Arifin Paliwang mendorong sektor pertanian untuk bisa berkembang dan mampu menopang ketahanan pangan Daerah.
Menurut orang nomor satu di Kaltara itu, selama ini Provinsi Kaltara selalu masuk 10 besar Nasional sebagai Provinsi terbaik pengendali inflasi, berkat sektor pertanian yang maju dan mampu menopang ketahan pangan daerah.
“Silakan cek data pemerintah, kita selalu masuk 10 besar daerah yang sukses mengendalikan inflasi dan ini berkat peran dari para petani kita, tak terkecuali para petani yang ada di Desa Panca Agung ini,” kata Gubernur Provinsi Kaltara, Pada Rabu, 12 Februari 2025.
Tak hanya itu, dalam kegiatan panen bersama ini juga Gubernur Kaltara yang akrab disapa Paliwang itu mengungkapkan akan terus memberi dukungan kepada para Kelompok tani aktif.
Serta memberikan program bantuan pertanian guna menunjang kebutuhan para petani untuk meningkatkan hasil produksi tani di Kaltara.
“Selama saya menjadi Gubernur Kaltara, sektor pertanian selalu menjadi sektor prioritas dalam suksesi saya membangun Kaltara. Karena tanpa petani kita tidak akan bisa mandiri pangan,” lanjutnya lagi.
“Selain itu berkat aktifnya peran para petani kita. Kaltara saat ini sukses meningkatkan hasil produksi padi yang sebelumnya hanya 34 ribu ton pertahun menjadi 36 ribu pertahun,” ungkapnya.
Dalam kesempatan ini, ia juga meminta kepada para petani untuk tidak menjadikan kegiatan panen padi bersama ini sebagai kegiatan seremonial saja. Tapi sebagai momentum semangat bersama, dalam menjaga komitmen penguatan ketahanan pangan daerah.
“Bersama petani kita kuat dan sejahtera, kedepan saya harap akan semakin banyak anak muda kita yang bertani. Karena petani juga bisa sejahtera,” pungkasnya. (*)
Reporter: Osarade
Editor: Ramli