Penampungan Besi Tua di Gunung Lingkas Dilahap Si Jago Merah

benuanta.co.id, TARAKAN –  Kebakaran terjadi di penampungan besi tua milik warga di Jalan Kusuma Bangsa, Gang Merpati RT.12, Kelurahan Gunung Lingkas, Kecamatan Tarakan Timur sekitar pukul 00:30 WITA, Sabtu (2/2/2025). Api dengan cepat melahap area penampungan membuat warga sekitar panic.

Menurut saksi mata yakni Suwono, api pertama kali terlihat di bagian tengah penampungan. Kobaran api yang terlihat semakin membesar, yang diduga disebabkan oleh bahan-bahan mudah terbakar di lokasi tersebut.

Baca Juga :  Sekolah Lalai, Siswa di Tarakan Terancam Gagal Daftar Kuliah Jalur SNBP

“Saya langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran, karena takutnya apinya semakin besar. Api yang terlihat besar karena yang terbakar itu karet, semacam ban,” ungkap suwono.

Secara terpisah, Kasi Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tarakan, Irwan mengatakan sebanyak lima unit mobi, dan delapan belas personel pemadam kebakaran dikerahkan. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 01:10 WITA, dan beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Baca Juga :  BPJS PBI Tiba-tiba Non Aktif Tuai Reaksi Masyarakat

“Untuk dugaan penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan yang berwajib, tugas kami hanya pemadam dan pencegahannya, karena posisi kami dari sektor barat tugasnya membackup yang di Mako kampung satu,” ujarnya.

Hingga kini, benuanta.co.id juga masih melakukan upaya konfirmasi terhadap penyebab pasti terjadinya kebakaran oleh pihak berwenang. (*)

Reporter: Charles

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *