Antisipasi Dampak Cuaca Ekstrem, Pemkot  Rapat Penanganan Bencana Hidrometeorologi

benuanta.co.id, TARAKAN – Penjabat (Pj) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan dan stakeholder terkait melaksanakan Rapat Koordinasi Penanganan Bencana Hidrometeorologi Tahun 2024-2025, Jumat (31/1/2025).

Rapat tersebut dilaksanakan untuk mengantisipasi dan menangani kebencanaan yang terjadi akibat cuaca ekstrem yang kerap terjadi di Kota Tarakan.

Hal ini merupakan salah satu bentuk upaya Pemerintah Kota Tarakan untuk memitigasi cuaca ekstrem yang dikabarkan akan berlangsung hingga bulan Juni mendatang.

Selain itu, sejumlah rekomendasi diajukan untuk memperkuat kesiapsiagaan bencana. Salah satunya adalah pembentukan Satuan Tugas Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi lintas sektoral untuk meningkatkan koordinasi dan respon cepat dalam penanganan bencana.

Bustan menuturkan dibahas pula pembentukan dan aktivasi relawan kelurahan siaga bencana, yang akan berperan sebagai ujung tombak dalam upaya mitigasi dan penanganan darurat di tingkat masyarakat.

“Dalam rapat juga disampaikan pentingnya perencanaan Sistem Peringatan Dini (SPD) berbasis komunitas per kelurahan atau RT, pemanfaatan pos kamling dan tempat ibadah sebagai pusat informasi dan koordinasi, ” ujarnya, Jumat (31/1/2025).

“Optimalisasi mekanisme penyebaran peringatan dini juga menjadi fokus utama, dengan melibatkan seluruh pihak terkait, termasuk sektor swasta seperti Medco, Pertamina, dan PLN untuk membantu kita,” pungkasnya. (*)

Reporter: Sunny Celine

Editor: Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *