Pemkot Upayakan Relokasi Masyarakat di Wilayah Rawan Tanah Longsor

benuanta.co.id, TARAKAN – Sering terjadi longsor saat intensitas hujan tinggi, Perintah Kota (Pemkot) Tarakan upayakan relokasi masayarakat yang tinggal di wilayah rawan tanah longsor ke tempat yang lebih aman.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan. Ia mengatakan langkah pertama yang harus dilakukan ialah mengidentifikasi wilayah rawan longsor lalu merelokasi atau memindahkan warga ke wilayah yang lebih aman.

Baca Juga :  DPRD Tarakan Dorong Subsidi untuk Sekolah Swasta, Masyarakat Berharap Pemerataan Pendidikan

“Mungkin ukuran 6×15 mmeter 8×10 meter apakah di Tarakan Utara kita bebaskan lahan atau kita punya lahan di Tarakan Utara, Timur yang tidak posisinya di lereng gunung tapi punya struktur tanah yang datar,” ujarnya, Kamis (30/1/2025).

Ia menyebutkan beberapa lokasi relokasi tersedia di Tarakan seperti Kecamatan Tarakan Utara atau Tarakan Timur, yang posisinya tidak berada di lereng bukit. Setelah lahan siap digunakan, Pemkot Tarakan akan berkomunikasi ddengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) maupun pemerintah pusat untuk dibangunkan unit rumah.

Baca Juga :  Wisatawan KKMB Tarakan Naik 30 Persen, Kebersihan jadi Sorotan

“Lahan kita siapkan pembangunan kita pikirkan. Memang kalau kita berfikir APBD kita kecil tidak akan terlaksana coba kita lakukan komunikasi Pemprov dan pemerintah pusat. Kita siapkan lahan pemerintah pusat atau provinsi membantu unitnya. Kan sekarang ada Kementerian Perumahan dan Permukiman. Ini peluang ini potensi,” jelasnya.

Saat ini ia juga melarang keras masyarakat untuk melakukan pembangunan di wilayah rawan longsor untuk menghindari korban jiwa. Bahkan Pemkot tidak akan memberikan bantuan bedah rumah untuk wilayah yang rawan.

Baca Juga :  Area Parkir Drop Zone Pelabuhan Tengkayu I Rampung, Tak Ada Lagi Penumpang Parkir di Dermaga

“Tidak dibolehkan membangun rumah di lokasi rawan longsor, sudah ada edarannya dari Pemkot Tarakan. Tahun 2025 saya tidak menghendaki bantuan bedah rumah di wilayah rawan longsor,” pungkasnya. (*)

Reporter: Sunny Celine

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *