Kemenag Bulungan Lolos Tahap Pertama Penilaian PMPZI

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bulungan, Muhammad Ramli, didampingi Kepala Subbag Tata Usaha, Mursal Noer, memimpin rapat bersama Kelompok Kerja Koordinator dan anggota dari enam area tim pilot project pembangunan Zona Integritas (ZI) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan.

Ramli sapaannya mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Sekretariat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor: B-008/SJ/B.IV/OT.00.3/1/2025, tertanggal 22 Januari 2025, tentang Penilaian Pendahuluan Calon Pilot Project PMPZI Tahun 2024. Ia menjelaskan bahwa Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan telah berhasil lolos tahap awal penilaian pembangunan zona integritas pada tahun 2024.

Baca Juga :  Pencarian Korban Ketujuh Laka Speedboat Bulungan Nihil 

“Ya selanjutnya, akan dilaksanakan penilaian pendahuluan secara daring oleh Tim Biro Organisasi dan Tata Laksana Kementerian Agama Republik Indonesia. Alhamdulillah, pada Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (ZI) Tahun 2024, terdapat 141 unit kerja di lingkungan Kementerian Agama yang lolos tahap awal. Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan termasuk di antaranya. Ini adalah bukti bahwa komitmen dan kerja keras kita semua mulai membuahkan hasil,” ucapnya, Selasa (28/1/2025).

“Keberhasilan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan yang lolos tahap awal Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas pada tahun 2024 harus dijadikan motivasi untuk melangkah lebih jauh dalam mencapai predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),” jelasnya.

Baca Juga :  107 CJH Bulungan Ikuti Manasik Haji

Tak hanya itu, Ramli juga mengapresiasi kerja keras yang telah dilakukan oleh seluruh tim hingga saat ini dan berharap semangat tersebut terus terjaga. “Kita harus optimis bahwa Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan mampu mencapai hasil terbaik dalam penilaian ini,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Subbag Tata Usaha,  Mursal Noer, menambahkan bahwa hal ini bertujuan membahas persiapan penilaian pendahuluan oleh Tim Reformasi Birokrasi Kementerian Agama Republik Indonesia. Penilaian tersebut dijadwalkan berlangsung secara daring pada tanggal 30–31 Januari 2025, dengan pembukaan serentak secara nasional pada 30 Januari 2025.

Baca Juga :  Hampir Rampung, Bangunan Kulteka Sisi Kanan Telan Biaya Rp 2,9 Miliar

“Penilaian awal untuk Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan akan dilakukan pada Jumat, 31 Januari 2025. Seluruh persiapan harus benar-benar dimatangkan, termasuk bahan-bahan eviden yang telah diunggah. Hal ini sangat penting untuk memastikan kelancaran presentasi kepada tim penilai nantinya,” jelas Mursal.

Ia juga berharap seluruh ketua koordinator dan anggota di enam area pembangunan zona integritas dapat memahami tugas dan tanggung jawab di masing-masing area.

“Saya mengimbau agar semua pihak mulai mempersiapkan segala hal dengan baik, termasuk mempelajari bahan eviden yang telah diunggah, sehingga penilaian nanti berjalan lancar dan optimal,” pungkasnya. (*)

Reporter: Ikke

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *