Jelang Cuti Bersama, Pelabuhan Kayan II Belum Ada Lonjakan Penumpang

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Intensitas penumpang di Pelabuhan Kayan II Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan terpantau normal seperti hari biasanya menjelang cuti bersama dan libur panjang Hari Raya Imlek pada 29 Januari 2025.

Staf Kasyahbandaran Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XVII Kaltim-Kaltara, Paulus Suban  menyatakan, aktivitas penumpang keluar dan masuk di Bulungan, masih terpantau normatif sama seperti hari biasanya.

Baca Juga :  Susun Strategi Mengatasi Stunting di Bulungan

Artinya, tidak ada lonjakan penumpang maupun pemburuan tiket menjelang Hari Raya Imlek tahun 2025. “Sama seperti hari biasanya, tidak ada lonjakan penumpang yang signifikan,” kata Paulus Suban, Senin (27/1/2025).

Lanjut kata dia untuk Armada sama seperti biasanya. Karena penambahan keberangkatan akan dipengaruhi jika intensitas penumpang meningkat.

“Kemarin (hari Minggu) Armada kita berangkatkan dengan tujuan Tarakan-Bulungan jumlahnya mencapai 20 armada,” jelasnya.

Baca Juga :  Kantor KUA Tanjung Palas Tengah Segera Dibangun

Jumlah Armada tersebut, mengalami pengurangan dengan yang diberangkatkan hari ini. “Yang kita berangkatkan hari ini ada 19 Armada,” tuturnya.

Sedangkan, untuk jumlah penumpang memang disaat hari libur itu meningkat. “Kalau kemarin jumlah penumpangnya mencapai 904 orang dan 20 armada yang kita berangkatkan. Sedangkan, hari ini ada 758 penumpang dengan 19 armada speedboat yang kita berangkatkan,” tutupnya. (*)

Baca Juga :  Operasi Keselamatan di Bulungan Digelar, Ini 15 Sasarannya

Reporter: Ikke

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *