DPRD Kaltara Dorong Penambahan Kuota Beasiswa

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltata) mendorong adanya penambahan kuota beasiswa untuk pelajar Kaltara yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.

Ketua DPRD Kaltara, Ahmad Djufrie mengatakan, selama ini banyak keinginan dari para pelajar yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi namun terhalang keterbatasan ekonomi.

“Beasiswa kuliah ini memang salah satu kebutuhan kita dalam meningkatkan SDM Kaltara dan hal ini terus kita dorong agar dapat diwujudkan oleh pemerintah,” kata Ahmad Djufrie pada Senin, 20 Januari 2024.

Baca Juga :  Pemprov Kaltara Terbitkan Surat Edaran Sterilisasi Pelabuhan SDF

Ia menambahkan beberapa siswa berprestasi dan memiliki nilai yang sangat tinggi banyak yang tidak mendapatkan beasiswa dikarenakan beberapa persoalan.

Oleh karena itu, ia berharap adanya penambahan kuota beasiswa untuk pelajar-pelajar di Kaltara.

“Tujuannya agar dapat mencover pelajar-pelajar berprestasi yang belum mendapatkan beasiswa, karena hal ini banyak juga saya temui di lapangan,” ujarnya.

Baca Juga :  AYS Indonesia Menuju Panggung Global: Membangun Pendidikan, Menghubungkan ASEAN

Tak hanya itu, adanya rumah singgah untuk pelajar dan mahasiswa daerah 3 T yang berada dalam Kaltara. Menurut Ahmad Djufrie, adanya rumah singgah tersebut sangat diharapkan oleh pelajar dan mahasiswa.

“Rata-raya keluhannya sama yaitu kebutuhan rumah singgah dan penambahan kuota beasiswa. Makanya hal ini harus kita bahas bersama pemerintah dan akan saya sampaikan ke Gubernur Kaltara,” pungkasnya. (*)

Baca Juga :  Modal Pengalaman AKABRI, Gubernur Zainal Percaya Diri Ikut Retret di Akmil Magelang

Reporter: Osarade

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *