Usai Tunaikan Hak Pilihnya, Zainal Paliwang akan Bertolak ke Tarakan Pantau Quick Count

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Meski hujan mengguyur Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan dan sekitarnya tak menyurutkan semangat Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Arifin Paling beserta istri untuk pergi ke Tempat Pemilihan Suara (TPS) 019 di Jalan Gelatik, Tanjung Selor, pada Rabu, (27/11/2024).

Saat ditemui awak media, Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang mengatakan, setelah melakukan pencoblosan di Tanjung Selor dirinya berencana berkeliling melihat untuk melihat suasana TPS yang di Tanjung Selor.

“Ya setelah kita keliling TPS kami akan bergerak ke Tarakan, untuk memantau quick count Pilkada yang sudah kami buat. Insya Allah mohon doa restunya kepada seluruh masyarakat Kaltara untuk bisa kami raih kemenangan,” ujar Zainal dengan penuh semangat.

Baca Juga :  Wow! ZIAP Menang Telak di Pilgub Kaltara 2024

Zainal Arifin Paliwang juga menyebutkan hasil quick count nantinya bisa diketahui pada sore hari. “Mudahan-mudahan target kita bisa melebihi 50 persen, karena melihat suasana sampai terakhir kampanye semangat semua tim dan relawan serta partai pengusung 02 sangat luar biasanya dan saya yakin Paslon 02 akan meraih kemenangan hari ini,” pungkasnya. (*)

Baca Juga :  Zainal-Ingkong Unggul Telak di 5 TPS Desa Atap Sembakung

Reporter: Ikke/Osarade

Editor: Yogi Wibawa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *