DPRD Provinsi Apresiasi Simulasi Pilkada oleh KPU Kaltara

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provisi Kalimantan Utara (Kaltara) mengapresiasi simulasi pemungutan dan penghitungan suara serta penggunaan Sirekap pada Pilkada Kaltara yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Malinau.

Menurut Wakil Ketua DPRD Provinsi Kaltara Muhammad Nasir, adanya simulasi yang dilakukan oleh pihak KPU Kaltara ini merupakan hal yang sangat penting. Sebagai persiapan, sebelum melaksanakan pencoblosan.

“Ya saya kira apa yang dilakukan KPU pada Simulasi ini sudah sesuai dengan aturan mekanisme yang berlaku, artinya KPU Kaltara memang sangat memperhatikan setiap detail pelaksanaan Pilkada 2024,” kata anggota Dewan Fraksi Golkar yang akrab disapa Nasir pada Kamis, 31 Oktober 2024.

Baca Juga :  Akbar Ali Reses Perdana, Masyarakat Kelurahan Nunukan Timur Keluhkan Sistem Zonasi

Meski dalam simulasi yang dilakukan oleh KPU ini terdapat beberapa perubahan dalam mengenai perubahan tempat duduk di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Nasir mengaku kalau hal itu tidak akan mengganggu pelaksanaan Pilkada yang dilaksanakan oleh KPU Kaltara, mengingat simulasi yang dilakukan oleh KPU Kaltara untuk menyampaikan kepada masyarakat.

“Tentunya hal ini juga untuk menciptakan Pemilu yang profesional dan memberikan kemudahan bagi masyarakat mengakses segala informasi. Makanya simulasi ini dilakukan,” lanjutnya lagi.

Baca Juga :  Sampaikan Peran Penting Legislatif dalam Mengawal Program Pemerintah 

“Artinya ada desain atau perubahan baru yang dilakukan KPU untuk skema persiapan pencoblosan dan lain-lainnya. Makanya saya berharap sebelum waktu pencoblosan hal ini sudah tersampaikan ke seluruh masyarakat,” terangnya.

Selain itu, Nasir juga berpesan kepada KPU Kaltara agar sekiranya bisa melaksanakan kegiatan tahapan Pilkada hingga hari H, pencoblosan sampai perhitungan dan penetapan bisa berjalan lancar
Sehingga tidak ada lagi celah-celah pelanggaran hukum yang masuk atau dilaporkan dalam melaksanakan dan menyukseskan kegiatan Pilkada 2024.

Baca Juga :  Anak Muda Curhat soal Industri Kreatif, Adi Nata Kusuma Ingatkan Urus Legalitas

“Baik KPU dan Bawaslu harus menjalin komunikasi dengan baik dan berkorelasi dengan baik. Agar tujuan Pilkada ini nantinya benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat,” pungkasnya. (*)

Reporter: Osarade

Editor: Ramli

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *