Satukan Persepsi, DPUPR Perkim Gelar FGD Penatausahaan dan Serah Terima Aset Daerah

benuanta.co.id, TARAKAN – Dinas Pekerja Umum Penata Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPR Perkim) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar Focus Group Discussion (FGD) bersama DPUPR kabupaten kota di Kaltara pada Kamis (10/10/2024).

Kepala DPUPR Perkim Kaltara, Ir. Helmi mengungkapkan, FGD penatausahaan dan serah terima aset/barang milik daerah ini bertujuan untuk mendapatkan saran dan masukan.

“Harapan dari FGD ini bisa memperkuat kolaborasi sehingga adanya persamaan persepsi antara Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Provinsi Kaltara dan Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman kabupaten kota saat akan dilakukan serah terima aset paket pekerjaan kepada kabupaten kota,” ujar Helmi.

Sekadar informasi, kegiatan ini juga dilakukan sesi tanya jawab terkait permasalahan-permasalahan yang ada pada perangkat daerah kabupaten kota saat akan dilakukan serah terima asset atau barang milik daerah.

“Kita buka ruang diskusi yang memang penting untuk menyamakan persepsi antara provinsi dan kabupaten kota, dalam rangka Pelatihan Kepimpinan Pengawas (PKP) angkatan XVI kelas Provinsi Kalimantan Utara penatausahaan dan serah terima aset/barang milik daerah Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Utara kepada kabupaten/kota,” tandasnya. (*)

Editor: Yogi Wibawa

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *