Sampaikan Pejalanan Pembangunan, Hj Leppa Pimpin Paripurna Peringatan HUT Nunukan ke 25 Tahun

benuanta.co.id, NUNUKAN – Rapat paripurna memperingati hari jadi Kabupaten Nunukan ke 25 tahun berlangsung di ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Nunukan pada Sabtu, 12 Oktober 2024.

Dalam kesempatan itu, Bupati Nunukan, Anggota DPRD Nunukan, unsur Forkopimda Kabuptan Nunukan dan tamu undangan tampak menggunakan berbagai jenis pakain adat. Ketua DPRD Nunukan, Hj Leppa menyampaikan rapat paripurna ini dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Nunukan yang 25 tahun.

“Kita ucapakan puji syukur atas berkat rahmat Allah SWT kita semua bisa hadir disini dalam keadaan sehat walafiat, kami DPRD Munukma menyampaikan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir,” kata Leppa, Sabtu (12/10/2024)

Baca Juga :  Bawaslu Kaltara Evaluasi Pemilu 2024 di Nunukan

Leppa menyampaikan, momentum ini mengingatkan peristiwa 25 tahun yang lalu tepatnya 12 Oktober 1999 saat Kabupaten Nunukan dibentuk berdasarkan undang-undang Nomor 47 tahun 1999.

“Di usia 25 tahun ini sudah banyak pencapaian dan pembangunan serta keberhasilan yang telah diraih oleh Kabupaten Nunukan. Sehingga kedepannya kita berharap kerja sama yang baik dengan Pemerintah Nunukan sehingga terciptanya pembangun yang sesuai dengan harapan kita bersama,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Nunukan, Hj Asmin Laura Hafid mengatakan, tidak terasa usia Kabupaten Nunukan telah menginjak angka 25 tahun.

Baca Juga :  Anak Muda Nunukan Butuh Wadah Pengembangan Ekonomi Kreatif hingga Lapangan Kerja

“Seperempat abad, usia yang masih muda untuk ukuran pemerintah daerah. namun demikian, kita patut merasa bangga dan bersyukur, karena sampai pada titik ini, kita sudah menyaksikan begitu banyak perubahan dan kemajuan yang terjadi,” kata Laura.

Dikatakannya, sebagai warga Nunukan harus memiliki tanggung jawab untuk menjaga semua warisan yang ditinggalkan oleh tokoh – tokoh dan pendiri Kabupaten Nunukan sejak tahun 1999 lalu. Hal ini, untuk semua jerih payah dan perjuangannya, mari kita memanjatkan doa – doa terbaik.

Laura menyampaikan, perjalanan yang telah di lalui memang tidak selalu mulus dan lancar. Yang mana, ada kalanya dihadapkan oleh berbagai rintangan, tantangan, dan hambatan yang tidak mudah.

Baca Juga :  Enam Orang Lulus Tes, Tahapan Akhir Wajib Ikuti Fit and Propertest di Bawaslu RI

“Tetapi dengan semangat dan kebersamaan yang senantiasa terjaga, kita selalu berhasil melewati semua itu. semangat, bahwa kita adalah satu keluarga besar, telah membuat kita mampu beradaptasi, melewati semua rintangan, dan terus bergerak maju,” ungkapnya.

Ia menambahkan, peringatan HUT ke – 25 ini sejatinya untuk merayakan semangat kebersamaan, serta mensyukuri semua keberhasilan dari seluruh masyarakat di Kabupaten Nunukan sesuai dengan tema hari ulang tahun yaitu merawat kebersamaan, melanjutkan pembangunan. (*)

Reporter: Novita A.K

Editor: Nicky Saputra

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *