Tim Hukum IRAMA Buka Posko Anti Intimidasi Selama Pilkada 2024 Berlangsung

benuanta.co.id, NUNUKAN – Buka posko anti intimidasi, tim hukum pasangan Irwan Sabri-Hermanus (IRAMA) akan berikan pendampingan hukum secara gratis kepada masyarakat Kabupaten Nunukan.

Ketua Tim Hukum IRAMA, Mohd Ramdan, SH mengatakan, selain mendampingi pasangan Irwan Sabri dan Hermanus pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ini, timnya juga membuka konsultasi hukum gratis bahkan pendampingan hukum bagi masyarakat Nunukan yang berhadapan dengan hukum ataupun yang mendapat ancaman hingga intimidasi selama pelaksanaan Pilkada ini berlangsung.

“Konsultasi dan pendampingan hukum yang kita berikan ini bagi seluruh masyarakat Kabupten Nunukan dan tidak dipungut biaya sepeserpun,” kata Ramdan kepada benuanta.co.id, Senin (7/10/2024).

Baca Juga :  Musim Hujan, BPBD Nunukan Imbau Warga Waspada Banjir dan Longsor

Ramdan mengatakan, posko anti intimidasi yang dibuka ini untuk semua kalangan baik masyarakat umum, Aparatur Sipil Negera (ASN), kepala desa, PPPK hingga honorer di Pemerintah Kabupaten Nunukan. Begitupun bagi masyarakat penerima Program Keluaraga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

“Tidak bisa kita pungkiri, di masa Pilkada ini intimidasi mungkin saja bisa terjadi. Namun korbannya mungkin takut untuk melapor karena mendapat ancaman dan tekanan dari atasan. Makanya kita buka posko ini dan kita siap mendampingi,” ungkapnya.

Baca Juga :  10 Titik Blank Spot di Nunukan Dipasang Starlink

Ramdan juga menjamin bahwa indentitas pengadu atau pelapor akan dirahasiakan dan dilindungi oleh tim hukum. Ramdan mengimbau kepada segenap masyarakat Kabupaten Nunukan yang mendapat intimidasi untuk segera melapor ke posko anti initimidasi IRAMA yang beralamat di Ruko YBS, Jalan Pesantren, RT 08, Kelurahan Nunukan Timur, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan. (*)

Baca Juga :  BMKG Prediksi Cuaca Hujan Berpotensi Terjadi di Nunukan pada Libur Nataru

Reporter: Novita A.K

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *