Dispora Kaltara Dukung Atlet Disabilitas Ikuti Peparnas XVII Solo

benuanta.co.id, TARAKAN – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) turut mendukung keikutsertaan Kaltara dalam Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII 2024 Solo. Dalam keikutsertaannya, Kaltara mengirimkan sebanyak 24 atlet, 6 pelatih dan 17 official yang sudah bertolak ke Solo sejak 2 Oktober 2024, kemarin.

Plt Kadispora Kaltara, Ir. Yosua Batara Payangan, S.T., M.T., melalui Plh Kabid Olahraga, Sri Atika, S.T., M.Si., mengatakan, untuk mendukung helatan olahraga bagi atlet disabilitas tersebut, pihaknya menggelontorkan anggaran sebesar Rp 1 miliar kepada National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kaltara. Pihaknya juga akan menurunkan tim monitoring dan evaluasi untuk meninjau langsung kontingen Kaltara dalam Peparnas di Solo nantinya.

“Saat ini masih proses pengecekkan klasifikasi ketunaannya. Rencana Pak Kadis akan bertolak juga ke sana di tanggal 5 nanti untuk ikut pembukaannya juga,” katanya, Kamis (3/10/2024).

Adapun dukungan anggaran tersebut dipergunakan sejak persiapan hingga kebutuhan kontingen Kaltara saat berada di Solo. Apalagi sebelumnya 24 atlet disabilitas Kaltara juga menjalani Traning Center (TC) di Kota Tarakan. Dilanjutkan Sri, pihaknya juga menerima arahan dari Pjs Gubernur untuk menginformasikan kepada kepala daerah agar turut memberikan bantuan anggaran bagi para atletnya.

“Dari persiapan TC, keberangkatan hingga kepulangan. Lalu juga untuk perlengkapan kontingen juga, sekaligus operasional NPCI sendiri,” lanjutnya.

Saat ini kontingen Kaltara juga sudah diketahui berada di Solo untuk persiapan pelaksanaan Peparnas XVII 2024. Diketahui, keikutsertaan Kaltara ini merupakan kedua kalinya sejak Peparnas XVI di Papua. (adv)

Reporter: Endah Agustina

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *