Gedung DPRD Kaltara Diresmikan Gubernur, Ini Harapan Ketua Dewan Provinsi

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Gedung baru Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Utara (Kaltara) yang berada di jalan Ahmad Yani Poros Bulungan-Malinau Tanjung Selor telah diresmikan oleh gubernur Zainal Arifin Paliwang.

Peresmian gedung DPRD Kaltara yang ditandai dengan prosesi penandatanganan prasasti oleh Gubernur Zainal A Paliwang turut dihadiri Ketua DPRD Kaltara Albertus Stefanus Marianus, dan anggota DPRD lainnya serta Forkopimda dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Pembangunan gedung baru ini sebagai wujud komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ke depan diharapkan gedung baru DPRD ini dapat menjadi pusat aspirasi dan inspirasi masyarakat Kalimantan Utara,” ucap Albertus Stefanus Marianus, Selasa (27/8/2024).

Baca Juga :  Ikut Kampanye Paslon, Anggota Dewan Diwajibkan Cuti

Meski beberapa waktu lalu dalam proses pembangunan sempat mengalami perpanjangan waktu atau addendum akhirnya gedung ini dapat digunakan ke- 35 anggota dan sekretariat untuk bekerja lebih maksimal.

Untuk diketahui, pengerjaan pembangunan gedung DPRD Kaltara ini dilaksanakan secara multiyears. Adapun anggaran yang dikucurkan sebesar Rp 204.230.296.000 merupakan dana yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kaltara.(*)

Baca Juga :  HUT Nunukan ke 25, Pemimpin Kabupaten Nunukan Selanjutnya Diharapkan Tingkatkan Pembangunan

Reporter: Ikke

Editor: Ramli

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *