Kaltara Finis di Urutan 12 Porwanas XIV Kalsel 2024 dengan 5 Medali

Tarakan – Kontingen PWI Kalimantan Utara (Kaltara) finis di urutan ke-12 dari 34 kontingen PWI tingkat provinsi se Indonesia pada perhelatan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) Kalsel 2024. Raihan medali oleh kontingen PWI Kaltara yakni 5 media di antaranya 1 medali emas, 2 perak dan 2 perunggu. Penutupan Porwanas 2024 pada Ahad (25/8) malam, ditampilkan capaian medali oleh masing-masing kontingen.

Ketua PWI Kaltara, Nicky Saputra Novianto menyampaikan, medali yang diraih PWI Kaltara di Porwanas kali ini merupakan hasil dari kerja tim yang patut dibanggakan. “Sejak awal teman-teman yang ikut dalam kontingen ini sudah sangat yakin, dan akan memberikan hasil maksimal,” ucap Nicky.

Nicky mengaku tak menduga akan sejauh ini capaian kontingen Kaltara. Sebelumnya ia hanya menargetkan 2 medali yakni cabor E-Sport PES dan Jurnalistik. Tapi medali yang didulang bisa di atas target.

Baca Juga :  Atlet Taekwondo Kaltara Gagal Raih Medali

“Dengan minimnya persiapan dan anggaran yang kita miliki, ternyata bukan menjadi halangan bagi teman-teman untuk memberikan prestasi bagi Kaltara,” jelasnya.

Kegiatan terbesar PWI ini juga mampu memberikan nilai apresiasi tersendiri bagi daerah, sehingga Kaltara lebih dikenal lagi di kancah nasional. Tak sedikit kontingen provinsi yang kagum atas raihan Kaltara di Porwanas.

“Mungkin mereka yang sudah malang melintang di Porwanas, Kaltara tidak masuk dalam hitungan peraih medali. Tapi kali ini teman-teman membuktikan bahwa Kaltara juga punya potensi dan SDM yang mumpuni,” ungkap Nicky.

Selanjutnya, Porwanas akan direncanakan pada 2027. Semoga pada kesempatan itu nanti, PWI Kaltara bisa lebih berprestasi. Menurutnya, Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan merupakan Cabor yang ia pilih langsung hasil dari Porwada. Cabor pilihan ini bukan sekedar pilihan, namun diukur dari prestasi yang memungkinkan bagi Kaltara untuk meraih medali.

Baca Juga :  PSSI Perketat Masuknya Penonton Timnas pada November Demi Keamanan

“Saya bilang PWI Kaltara perlu berbangga diri, karena medali yang diraih lengkap. Di lima medali itu, Kaltara berhasil meraih perunggu di Cabor Jurnalistik Tulis. Cabor ini paling bergengsi sebab, yang saya tahu tingkat penilaian paling rumit,” ujarnya.

Penyelenggaraan Porwanas XIV Kalsel terbilang sangat sukses. PWI Kalsel sangat ekstra mempersiapkan Porwanas dan berbagai pelayanan yang diberikan kepada setiap kontingen termasuk kontingen PWI Kaltara.

“Saya sudah menganggap Kalsel adalah tempat perjuangan. Sebelum Porwanas ini, saya beberapa kali berjumpa dengan ketua-ketua se-Kalimantan di Kalsel dalam menyukseskan Hendry Ch Bangun sebelum terpilih menjadi Ketum PWI Pusat. Hotel tempat teman-teman Kaltara menginap adalah tempat konsolidasi kemenangan Hendry Ch Bangun, saya pilih hotel itu untuk teman-teman Kaltara agar semangat perjuangannya sama,” terangnya.

Baca Juga :  Atlet Menembak Tambah Satu Emas untuk Kaltara

Baca juga:

Kontingen PWI Kaltara Kantongi 5 Medali Porwanas XIV Kalsel 2024

Setelah ini, PWI Kaltara akan berbenah. Banyak tugas diberikan Ketua Umum untuk PWI Kaltara. “Semua yang kita harapkan untuk PWI Kaltara lebih maju bisa diraih jika kebersamaan dan rasa memiliki organisasi profesi ini bisa diwujudkan dengan satu pemikiran yang searah. Maka, perlu adanya perbaikan untuk hasil yang lebih baik lagi,” tuturnya.(**)

Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
858 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *