benuanta.co.id, BERAU – Komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau dalam memajukan pariwisata secara merata semakin kuat. Teranyar, Bupati Berau Sri Juniarsih Mas tengah menyiapkan Rp 5,5 miliar untuk meningkatkan fasilitas pariwisata di pemandian air panas asin.
Kucuran dana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Berau tahun 2025 mendatang.
“Sehingga dapat digunakan untuk meningkatkan fasilitas pendukung destinasi Pemandian Air Panas Asin Pamapak Biatan,” ungkapnya Rabu (7/8/2024).
Nantinya, fasilitas yang ada akan dipercantik dan dilengkapi untuk memberikan rasa nyaman kepada para pengunjung. “Potensi pariwisata yang ada diharapkan dikelola dan dijaga, serta dapat dijadikan sebagai pendapatan BUMK dan meningkatan ekonomi masyarakat sekitar,” jelasnya.
Sri Juniarsih menyebutkan program pembangunan yang telah dijalankan di Biatan sepanjang tahun 2024 di antaranya peningkatkan kawasan jalan IKK senilai Rp 4,6 miliar.
“Peningkatan jalan kawasan Biatan Ilir RT 1 dan 2 senilai Rp 3 miliar, peningkatan jalan poros Kampung Bukit Makmur Jaya senilai Rp 2,6 miliar, rumah untuk guru TK senilai Rp 500 juta, ruang kelas baru SD 01 Biatan Rp 500 juta, laboratorium SMP 1 Biatan Rp 450 juta,” bebernya.
Bupati menegaskan komitmen Pemkab Berau dalam percepatan pembangunan secara bertahap dan pemenuhan infrastruktur dasar.
“Termasuk merealisasikan 18 program prioritas yang ditetapkan sejak tiga tahun lalu. Ini menjadi komitmen kami untuk terus mengoptimalkan pembangunan, bukan hanya insfratruktur, tetapi perhatian kepada dunia pendidikan hingga kesehatan,” pungkasnya. (adv)
Reporter: Georgie
Editor: Yogi Wibawa