Rapat Kerja Se-Kaltim, Ikapakarti Tegas Tidak Berafiliasi Terhadap Partai Politik

benuanta.co.id, BERAU – Pengurus DPD Ikatan Paguyuban Keluarga Tanah Jawi (Ikapakarti) melakukan rapat kerja se-kabupaten kota provinsi Kalimantan Timur.

Acara yang berlangsung di Ballroom Hotel Pulau Derawan tersebut mengangkat tema rapat kerja “Dengan semangat guyub rukun dan nilai budaya Ikapakarti siap mensukseskan Pilkada damai untuk mewujudkan Kaltim bermartabat”.

Ketua Umum DPP Ikapakarti Kaltim Rusmadi Wongso pun mengatakan organisasi kemasyarakatan yang sudah berdiri sejak 16 Juli 2003 lalu itu lakukan rapat kerja merupakan wujud konsolidasi dan dibalut dengan rangkaian syukuran perayaan Hari Ulang Tahun Ikapakarti ke-21.

“Dan tentu saja kami memberikan hormat penghargaan kepada para pendiri leluhur kita yang telah memberikan kontribusi besar terhadap Paguyuban Ikapakarti seluruh daerah dan seni kebudayaan,” ucapnya, Ahad (28/7/2024).

“Terutama atas nama DPP Ikapakarti Kaltim kami mengucapkan terima kasih acara Rapat kerja kali ini berlangsung khidmat dan sukses,” tambahnya kepada benuanta.co.id.

Secara khusus dirinya memberikan atensi khusus dengan tegas kepada para pengurus Ikapakarti Kabupaten Kota se-Kaltim tidak terafiliasi partai politik.

“Ikapakarti ini adalah sebuah organisasi kemasyarakatan dan tidak terafiliasi pada partai politik dan jelas menjunjung nilai Pancasila,” imbuhnya.

Bahkan dirinya menegaskan aturan tidak terafiliasi partai politik pun sudah tertera di dalam anggaran dasar rumah tangga Ikapakarti.

“Atau dalam mukadimah bahwa Ikapakarti bukan organisasi politik. Ini adalah organisasi sosial kemasyarakatan atau yang tidak Berafiliasi partai politik,” imbuhnya.

Meskipun dirinya akui konsisten kehadiran Ikapakarti dalam rangka ikut berperan pada pembangunan daerah.

“Tentu perlu terus membangun persamaan untuk melakukan perjuangan dan peran sertanya dalam pembangunan daerah,” jelasnya.

Namun pihaknya akan konsisten menjaga suasana Pilkada November mendatang bakal tetap aman dan nyaman.

“Yang tetap guyub dan soliditas dari pada Ikapakarti di balik situasi pertarungan politik masa kini,” jelasnya.

Termasuk Ikapakarti hadir di tengah masyarakat dengan semangat kebangsaan yaitu untuk mempersatukan semua golongan masyarakat

“Oleh karena itu mari kita memaknai ulang tahun ke 21 Ikapakarti harus dengan semangat kebangsaan,” pungkasnya.(*)

Reporter: Georgie

Editor: Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *