FLASH NEWS! Tim Gabungan Temukan Diduga Korban Jatuh Pesawat Pilatus

benuanta.co.id, TARAKAN – Tim Gabungan berhasil menemukan korban jatuhnya pesawat Pilatus PC-6 Porter PK-SNE pada Ahad, 10 Maret 2024. Berdasarkan informasi yang dihimpun benuanta.co.id di lapangan, korban ditemukan di atas alur Subaka, tepat di titik koordinat jatuhnya pesawat milik maskapai Smart Air tersebut.

Saat dikonfirmasi melalui telepon, Kapolres Nunukan, AKBP Taufik Nurmandia melalui Kapolsek Krayan Tengah dan Selatan, IPDA Andi Irwan mengatakan, saat tim pencarian melewati koordinat tersebut sekira pukul 12.43 WITA, terlihat 3 orang yang sedang melambai.

Baca Juga :  Geger, Bayi Laki-laki Ditemukan di Rawa-rawa Gang Arwana Tarakan

“Sehingga kru yang berada di Heli Bell menurunkan sembako dengan cara diulur menggunakan tali,” sebutnya, Ahad (10/3/2024).

Lantaran situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan, akhirnya personel SAR kembali ke Binuang untuk berkoordinasi dengan Forkopimcam dan Tim Pencarian lainnya. Ditegaskan Kapolsek, laporan tiga orang yang melambaikan tangan di TKP jatuhnya pesawat, Smart Air belum diketahui secara pasti apakah diantaranya ada kru pesawat Smart Air atau warga masyarakat yang sedang berburu atau mencari kayu gaharu.

Baca Juga :  DPRD Tarakan Buka Suara soal Temuan Takaran Minyakita

Sementara itu, Kepala Basarnas Tarakan, Syahril mengatakan saat ini Tim Basarnas sudah ada bersama korban pesawat Pilatus PC-6 Porter PK-SNE. Namun, pihaknya belum dapat memastikan kondisi korban pesawat tersebut.

“Tim sudah ada bersama korban, tapi kita masih menunggu dan belum tahu pasti kondisi korban. Karena sulit jaringan juga,” singkatnya kepada Benuanta.

Baca Juga :  KONI Tarakan Soroti Tren Lomba Balap Lari Ramadan

Ia menambahkan, alutsista berupa Heli Caracal juga akan dipersiapkan untuk melakukan evakuasi terhadap korban kecelakaan pesawat yang akan dibawa langsung ke Kota Tarakan guna perawatan lebih lanjut.

Berdasarkan pantauan Benuanta di lapangan pula, saat ini tim medis sudah bergeser ke Lanud Anang Busra guna persiapan evakuasi korban. (*)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Nicky Saputra 

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *