benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Kabar terbaru Beasiswa Kaltara Cerdas Tahun 2023, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara masih melakukan verifikasi para calon penerima.
Dari 7.000 kuota yang disiapkan baru 3.800 calon penerima yang dilakukan verifikasi oleh Biro Kesra Provinsi Kaltara.
Kepala Biro Kesra Provinsi Kaltara Rosyit mengatakan verifikasi dilakukan dengan metode pengecekan data calon penerima.
“Artinya 3.800 itu sudah lolos verifikasi sedangkan sisanya akan kita kejar dalam 7 hari ke depan,” kata Rosyit pada Selasa, 24 Oktober 2023.
Ia mengungkapkan hambatan terbesar dalam verifikasi data calon penerima beasiswa ini terletak pada nilai prestasi para calon peserta. Pasalnya, dari 3.800 data yang sudah terverifikasi memiliki nilai prestasi yang hampir sama.
“Nilai-nilainya berdekatan semua, sehingga kita agak sulit untuk menentukan apakah calon peserta ini dapat kuota jalur prestasi atau jalur tidak mampu,” jelasnya.
“Jika ternyata nilainya kalah dengan yang lain, maka si calon penerima ini akan kita berikan beasiswa jalur tidak mampu, mengingat semuanya memiliki kriteria untuk menerima beasiswa,” ungkapnya.
Verifikasi saat ini termasuk dalam melakukan verifikasi lapangan terhadap klaster perguruan tinggi.
“Kita harus pastikan juga apakah si pendaftar ini betul kuliah di tempat itu atau tidak, sehingga nantinya beasiswa ini benar-benar didapatkan oleh orang yang layak,” pungkasnya.(*)
Reporter: Osarade
Editor: Ramli