Update BMKG, Suhu Kaltara Hari Ini Diprediksi Rendah

benuanta.co.id, TARAKAN – Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tarakan mengeluarkan rilis cuaca harian pada Senin, 16 Oktober 2023. Diprediksi, suhu udara hari ini di wilayah Kaltara cukup rendah, berkisar 23-32 derajat Celcius.

Forecaster on Duty BMKG Tarakan, Danurahni Aryashta menguraikan pada pagi hari wilayah Tanjung Selor diprediksi hujan disertai kilat dan petir, sementara Tarakan telah diguyur hujan ringan sejak pagi tadi.

Baca Juga :  Perusahaan Konstruksi di Kaltara Capai 1.114 Usaha

“Sementara untuk wilayah Malinau berkabut, Nunukan cerah berawan dan Tana Tidung berawan,” urainya ke dalam rilis, Senin (16/10/2023).

Ia melanjutkan, pada siang hingga sore hari wilayah Tanjung Selor, Nunukan, Malinau dan Tarakan diprediksi cerah berawan. Sementara untuk Tana Tidung masih diprediksi berawan. Lalu pada malam hari, wilayah Kaltara diprediksi cerah berawan.

Baca Juga :  Temukan Kecurangan Minyakita, Ditreskrimsus Bakal Kejar Produsen di Jawa Timur 

“Menjelang dini hari, wilayah Tanjung Selor, Tarakan, dan Nunukan diprediksi berawan. Tana Tidung berkabut dan Malinau cerah,” imbuhnya.

Kecepatan angin sendiri, arah angin Timur Laut – Tenggara 2-10 knots sementara ketinggian gelombang 0.1-0.5 meter. Lalu, arah angin Timur Laut – Timur, 6-15 knots dengan ketinggian gelombang 0.5-1.25 meter.

BMKG juga mengeluarkan warning adanya potensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pagi dan malam hingga dini hari di wilayah Peso Hilir, Tanjung Palas Utara dan Timur, Tanjung Selor, Bahau Hulu, Krayan, Krayan Selatan, Lumbis, Pujungan, Tana Tidung, Lumbis Ogong, Malinau Selatan dan sekitarnya. (*)

Baca Juga :  Honorer Lolos PPPK Tetap Lanjut Kerja, BKAD Kaltara Siapkan Anggaran Gaji Honorer

Reporter: Endah Agustina

Editor: Nicky Saputra

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *