Usai di Selumit Pantai, Giliran Belakang Kantor Pos Membara

benuanta.co.id, TARAKAN – Kebakaran kembali terjadi di Kota Tarakan. Kali ini terjadi di belakang Kantor Pos RT 29 Kelurahan Pamusian, Kecamatan Tarakan Tengah pada Selasa (22/08/2023).

Setidaknya terdapat 2 rumah yang dilahap si jago merah. Hingga kini para petugas pemadam kebakaran tengah menjinakkan kobaran api yang terus membara.

Agustino, warga RT 29 Kelurahan Pamusian, Kecamatan Tarakan Tengah menjelaskan api berasal muncul pada pukul 14.40 WITA. Api kala itu sudah menyambar ke kanan dan kiri rumah.

Baca Juga :  31.111 Rumah di Tarakan Nikmati Jargas, Warga Pesisir jadi PR

“Ada suara anak menangis panggil mamak-mamak,” ucapnya.

Diketahui pemilik rumah bernama Endah, memiliki anak berjumlah 4 orang anak.

“Saya keluar api sudah besar, api begitu cepat merambat,” tutupnya.(*)

Reporter: Okta Balang

Editor: Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *