benuanta.co.id, TARAKAN – Materi trauma healing untuk anak-anak korban kebakaran diisi oleh komunitas yang saling bekerja sama dengan beberapa instansi pada Rabu, 5 Juli 2023.
Pengisian materi tersebut dilakukan oleh Komunitas Jendela Nusantara (KJN) berkolaborasi dengan Pertamina, Hisset, dan juga Adayana yang tergabung dalam satu kegiatan untuk anak-anak korban kebakaran.
Ketua KJN, Lili Rahmawati mengatakan kolaborasi ini bertujuan untuk membuat kegiatan edukasi ceria dengan menghibur anak-anak, bermain dan belajar bersama.
“Kita mengadakan kegiatan trauma healing dengan edukasi ceria tujuan kita untuk menghibur anak-anak yang menjadi korban bencana ini,” kata Lili, Rabu (5/7/2023).
Ia juga menjelaskan target dari kegiatan ini untuk memberikan stimulus agar mereka tidak mengingat bencana yang terjadi dan metode untuk pemulihan psikologis anak, pihaknya akan mengajak anak-anak untuk bersenang-senang.
“Bantuannya berupa alat sekolah, peralatan bayi dan baju-baju donasi untuk trauma healing cuma satu hari saja dan ini hari terakhir,” jelasnya.
Terpisah, Ros orang tua dari salah satu anak-anak yang mengikuti kegiatan tersebut merasa senang dengan adanya trauma healing dari pihak KJN.
“Iya senang, tadi dapat buku, tas, kaos kaki, pensil warna, penggaris dan juga snack anak saya jadi senang,” pungkasnya. (*)
Reporter: Sunny Celine
Editor: Yogi Wibawa