Habis Nyuri, Sembunyi di Plafon Ramayana 2 Hari

benuanta.co.id, TARAKAN – Bersembunyi di balik plafon selama dua hari lamanya tetap tak dapat menyelamatkan EP alias Pepeng (40) dari buruan polisi. Ia terpaksa bersembunyi, lantaran melakukan pencurian di pusat perbelanjaan Ramayana pada 30 April 2023 lalu.

EP yang dengan sengaja masuk ke Ramayana melalui rolling door pada 04.00 WITA, lantaran di jam tersebut sudah tak ada lagi karyawan yang bekerja. Ia pun mengambil barang juga kotak amal yang berisikan uang.

Malangnya, terdapat security yang melakukan patroli pada dini hari sehingga membuat EP terpaksa bersembunyi di atas plafon.

Baca Juga :  KPU Sebut Paslon di Pilwali Tarakan Memenuhi Syarat Kesehatan

“Pelaku baru lari dari plafon itu tanggal 2 Mei 2023. Dapat disimpulkan bahwa pelaku 2 hari bersembunyi,” kata Kapolres Tarakan, AKBP Ronaldo Maradona melalui Kasat Reskrim, IPTU Randhya Sakthika Putra, Senin (5/6/2023).

Dilanjutkannya, EP tak makan dan minum selama ia bersembunyi di balik plafon. Pelaku pun dibekuk Unit Resmob Satreskrim Polres Tarakan pada 30 Mei 2023 sekira pukul 16.00 WITA di pelabuhan Perikanan.

Disinyalir, selama menjadi buronan polisi, EP yang juga residivis kasus pencurian juga berupaya melarikan diri ke tambak.

Baca Juga :  Kisruh Pembatalan Pengangkatan ASN, FKKRT Minta DPRD Tarakan Laksanakan RDP

“Jadi barang buktinya dibawa bersembunyi. Saat diamankan itu barang buktinya ditinggal di rumah,” lanjut dia.

Saat diamankan, EP mengaku hasil dari barang curiannya akan digunakan untuk keperluan pribadi. Atas tindakan kriminalnya ia dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman maksimal 5 tahun penjara. (*)

Barang bukti yang turut diamankan:

– Uang tunai Rp 3.597.000

– 1 lembar celana panjang warna coklat merk Areo Smith

– 1 unit kipas angin putih merk Miyako

Baca Juga :  DPR-RI Komisi V Lakukan Peninjauan Infrastruktur ke Kota Tarakan, Nilai Beberapa Jalan Perlu Perawatan

– 1 pasang sepatu hitam merk Yongki Komaladi

– 8 buah kotak amal

– 1 buah handphone Asus berwarna silver

– 1 lembar baju bola berwarna silver merk Lieseven

– 1 buah yang warna coklat hitam

– 1 buah kunci motor Yamaha

Reporter: Endah Agustina

Editor: Nicky Saputra 

Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
867 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *