Selama Libur Lebaran, Dispar Kaltara Minta Pemda Awasi Objek Wisata

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Menjelang hari raya Idul Fitri dan cuti bersama, berbagai destinasi wisata di kabupaten kota yang ada di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) berpotensi bakal terjadi peningkatan jumlah pengunjung.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kaltara Njau Anau mengatakan telah menginstruksikan kepada seluruh kepala Dispar kabupaten kota untuk meningkatkan pengawasan dan pengamanan berbagai objek wisata yang dimiliki daerah tersebut.

“Mulai dari kelengkapan alat pertolongan pertama bagi pengunjung mengalami cedera dan kejadian tidak terduga. Termasuk melakukan pencatatan secara detail berapa jumlah wisatawan yang hadir ke objek wisata tersebut,” ucapnya Selasa (18/4/2023).

Baca Juga :  Dispar Kaltara Dorong Produk Kaltara Tembus Pasar Internasional

Tak hanya itu, pihaknya juga bakal menurunkan tim pengawas dari Dispar Kaltara untuk melakukan membantu pengawasan destinasi wisata.

“Kami juga bakal menghadirkan tim pengawas dari Dispar Kaltara untuk mencatat berbagai perkembangan terkini sarana prasarana tempat destinasi wisata,” ungkapnya.

Pengawasan tersebut dijelaskannya sebagai wujud keseriusan pemerintah provinsi kaltara menjaga keamanan aktivitas para wisatawan lokal berlibur di tempat wisata.

Baca Juga :  Dispar Kaltara Dorong Produk Kaltara Tembus Pasar Internasional

“Tentu kami pun juga bakal melakukan rapat evaluasi bila berbagai pengamanan destinasi wisata di Kabupaten Kota berangsur aman dan meningkat sebagai bentuk peningkatan pelayanan wisata tersebut,” pungkasnya. (*)

Reporter: Georgie Silalahi

Editor: Yogi Wibawa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *