Jalan Poros Bulungan-Malinau Rawan Kecelakaan, Pengendara Diminta Berhati-hati

benuanta.co.id, BULUNGAN – Cuaca yang kurang bersahabat akibat hujan yang mengguyur Bulungan. Satlantas Polresta Bulungan mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan menjaga kecepatan berkendara khususnya saat melintas Jalan poros Bulungan-Malinau.

Kasat Lantas Polresta Bulungan, IPTU Radyan Kunto Wibisono, mengungkapkan kondisi curah hujan yang tak menentu dikhawatirkan akan membahayakan keselamatan pengendara. Terlebih lagi saat berkendara di jalan poros yang banyak tikungan tajam.

Baca Juga :  Gubernur Sampaikan LKPj Kepala Daerah 2022 ke DPRD Kaltara

“Yang utama itu selalu jaga konsenterasi, hindari keadaan mengantuk saat berkendara dan menjaga kecepatan berkendara. Karena kondisi Jalan saat ini sangat licin,” kata Kasat Lantas yang akrab disapa Radyan, Jumat, 17 Februari 2023.

Radyan juga mengingatkan kepada pengendara roda 4 agar senantiasa memperhatikan kondisi kendaraannya dan selalu menggunakan safety belt saat berkendara dan tidak menyalip kendaraan lainnya.

Baca Juga :  TGUPP Kaltara Bahas Percepatan Pembangunan Kota Baru Mandiri

“Detail seperti ini sering terlewatkan, hanya saja ingat keselamatan dan keluarga lebih utama. Jadi jangan anggap remeh hal-hal yang memang sangat membahayakan pengendara saat berkendara,” terangnya.

Bukan tanpa sebab, baru-baru ini kecelakaan antar pengendara sepeda motor dengan mobil truk terjadi di salah satu tikungan jalan poros tersebut.

“Sudah saya dapat infonya sudah sudah ditangani oleh Polsek setempat, untuk kondisi korban dan penyebab Lakanya masih kita selidiki,” imbuhnya.

Baca Juga :  Pastikan Armada Siap, Dishub Kaltara akan Laksanakan Ramp Check

“Oleh karena itu kita semua harus berhati-hati, agar hal yang sama tidak menimpa kita. Apalagi kondisi cuaca dan Jalan saat ini sangat tidak bersahabat,” pungkasnya. (*)

Reporter: Osarade

Editor: Yogi Wibawa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *