Kaltara Urutan Kedua Pertumbuhan Ekonomi Terbaik di Triwulan IV/2022 se Kalimantan

benuanta.co.id, TARAKAN – Pertumbuhan ekonomi Provinsi Kalimantan Utara berdasarkan data Triwulan IV tahun 2022 dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) laju pertumbuhan ekonomi secara tahunan menyentuh angka (C-to-C) 5,34 persen, 6,17 persen (Y-on-Y), 2,64 persen (Q-to-Q).

Secara spasial pertumbuhan ekonomi wilayah Pulau Kalimantan tahun 2022 tumbuh sebesar 4,94 persen sedangkan Kalimantan Utara menempati posisi kedua dengan pertumbuhan sebesar 5,34 persen.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2127 votes

Sektor-sektor yang memberikan andil besar dalam pertumbuhan  ekonomi di Kaltara yaitu lapangan usaha Jasa Keuangan dan Asuransi sebesar 11,40 persen, lapangan usaha penyediaan akomodasi dan makan minum 10,94, transportasi dan pergudangan 9,54 persen, pengadaan listrik dan gas 6,04 persen.

Baca Juga :  Cuaca Panas Terik di Kaltara, Ini Penjelasan BMKG

“Di triwulan ke IV ini pertumbuhan ekonomi Provinsi Kalimantan Utara dan secara keseluruhan menunjukkan hasil yang positif berdasarkan perspektif terkininya” ungkap, Statistik Ahli Madya BPS Provinsi Kaltara, H. Trino Junaidi, SE., MM, Selasa, 7  Februari 2023.

Pertumbuhan perekonomian (C-to-C) struktur perekonomian Kaltara menurut lapangan usaha tahun 2022 masih didominasi oleh empat lapangan usaha utama Pertambangan dan Penggalian 36,42 persen, sedangkan Pertanian, Kehutanan dan Perikanan 14,06 persen.

Baca Juga :  SO2 Letusan Gunung Ruang Berbahaya dan Bisa Terbawa Angin

Di dalam lapangan usaha pertambangan meliputi minyak, gas, batu bara, dan emas. Sedangkan pada penggalian berupa batu, tanah, dan pasir. Survei dari data hasil pertambangan dan penggalian metode penghitungannya itu di lakukan di seluruh wilayah Provinsi Kalimantan Utara,

“Semua sub atau kategori dihitung masing-masing, dengan mendapatkan angka produksinya dikalikan harga jual, hasilnya perkalian tersebut nanti dikurangi dengan biaya antara, nah seperti itu lah penghitungannya,” tukasnya.(*)

Baca Juga :  Nilai Tukar Petani Selama 2023 Meningkat 0,63 Persen

Reporter: Hendra Rivaldo

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *