benuanta.co.id, MALINAU – Sukses torehkan prestasi dibeberapa bidang olahraga, Kapolres Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., berikan penghargaan kepada puluhan personelnya.
Tercatat ada 23 anggota Polisi Polres Malinau yang menerima penghargaan ini. Penghargaan ini pun diberikan karena 23 personel itu, sukses membawa nama baik Mako Polres Malinau dengan memenangi beberapa event kejuaraan olahraga.
Saat dikonfirmasi, Kapolres Malinau pun mengaku sangat mengapresiasi para personelnya, karena telah sukses memberikan prestasi tidak hanya sebagai polisi tapi juga sebagai atlet.
“jadi Polisi itu tidak hanya bertugas sebagai Pengayom dan memberikan pelayanan pengamanan saja kepada masyarakat. Tapi juga mampu menjadi contoh dengan memberikan prestasi pada bidang olahraga yang dikuasai,” kata Kapolres Malinau, AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K. saat dihubungi pada Senin 02 Januari 2023.
Kapolres yang akrab disapa Andreas itu juga menjelaskan saat ini beberapa program pengayom masyarakat juga telah dijalankan oleh Polres Malinau, seperti membantu bibit muda atlet Daerah untuk berkembang, menjadi atlet daerah jika diperlukan dan membantu Pemerintah Daerah (Pemda) dalam mengembangkan olahraga.
“Jadi tidak hanya bertugas membawa nama kepolisian saja. Tapi mereka juga bertugas membantu bibit-bibit muda Malinau untuk menjadi atlet yang hebat,” ujarnya.
Sedangkan untuk penghargaan yang diberikan, Andreas pun membeberkan kalau penghargaan ini diberikan sebagai bentuk rasa syukur dan rasa bangga Polri, kepada jajarannya yang telah berprestasi dan mengharumkan nama Polri.
“Ada yang berhasil jadi pelatih olahraga, ada yang sukses menjuarai lomba voli, basket, tinju dan tenis meja dan tentunya hal ini kebanggaan bagi jajaran Polres Malinau,” lanjutnya lagi.
“Maka dari itu, kita akan terus memberikan support kepada personel kita agar terus berprestasi, profesional dan humasi, agar selalu menjadi contoh yang baik kepada masyarakat,” pungkasnya.(*)
Reporter: Osarade
Editor: Ramli