Sejak Malam Natal hingga Tahun Baru, Sebanyak 7 Laka Lantas Terjadi di Kaltara

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya memastikan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di bumi Benuanta relatif sangat aman.

“Aman terkendali ya. Mulai tanggal 24 Desember sampai malam ini 31 Desember, ada 12 kejadian tindak pidana di seluruh Kalimantan Utara (Kaltara). Kemudian laka lantas ada sejumlah 7, kemudian tilang ada 163 dan bencana alam tidak ada,” ujarnya Minggu (1/1/2023).

Lebih lanjut, menurutnya selama Nataru lalu lintas di darat Kabupaten/Kota Provinsi Kaltara tidak terlalu banyak.

Baca Juga :  Siapkan Jas Hujan! Kaltara Bakal Diguyur Hujan 3 Hari ke Depan

“Angkutan laut yang kita waspadai kita sudah lakukan upaya-upaya bersama TNI kemudian stakeholder lain kami mengimbau, kami mengawasi supaya semua bisa berjalan dengan aman, dan cuaca di Kaltara juga mendukung,” bebernya.

Adapun Daniel memberikan perhatian khusus terhadap aktivitas transportasi di laut sungai.

“Kita atensinya antisipasi laka laut. Misalnya ada penumpang berlebihan supaya diminimalisir.  kemarin sebelum natal ada peningkatan aktivitas penumpang, tapi hanya 15 persen dan kita lakukan pengamanan sampai tanggal 3 Januari sudah selesai dan lancar semua,” ungkapnya.

Baca Juga :  Kapolda Kaltara Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Wakapolda

Kemudian arus balik masyarakat setelah libur Nataru menjadi menjadi perhatiannya terutama menggunakan transportasi laut ke Kabupaten Kota Provinsi Kalimantan Utara.

“Kita mengantisipasi kepadatan penumpang arus balik dari luar Kaltara kita akan tetap lakukan pengamanan melalui operasi rutin yang ditingkatkan,” pungkasnya. (*)

Reporter: Georgie Silalahi

Editor: Matthew Gregori Nusa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *