Masih Ingat Pelaku Penganiaya Bocah di Bantaeng, Ini Tampangnya Setelah Diciduk

benuanta.co.id, SULSEL – Aparat Kepolisian berhasil menciduk wanita tomboi di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan yang menganiaya bocah hingga viral di media sosial dan mendapat kecaman.

Hasruni alias Nino (27) diamankan di tempat persembunyiannya di Kabupaten Sinjai, pada Rabu malam, (30/11). Perempuan tomboi berambut pendek ini  dikejar Polres Bantaeng selama sembilan hari melarikan dir.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1587 votes

Melalui keterangan tertulisnya Humas Polres Bantaeng, Aipda Syamsuddin Latief mengatakan, pelaku setelah diamankan pihaknya masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Sehingga terkait motif masih didalami.

Baca Juga :  Jual Sabu di Semak-Semak, Akhirnya Ditangkap Polisi 

“Pelaku penganiayaan terhadap anak dibawah umur yang sempat viral di media sosial berhasil dibekuk oleh Tim Sat Reskrim Polres Bantaeng dibackup Polda Sulsel, pada titik terakhir pelariannya di Kabupaten Sinjai. Untuk motif dan lain-lain menunggu hasil pemeriksaan,” katanya dari keterangannya, Sabtu, (3/12).

Sebelumnya video penganiyaan Hasruni terhadap bocah berumur tiga tahun viral diberbagai media sosial. Bocah tersebut beralamat Kampung Be’lang, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng.

Baca Juga :  386 PMI Bermasalah Dipulangkan dari Malaysia ke Nunukan 

Kasus kekerasan terhadap anak ini terjadi pada 21 November 2022. Namun terungkap setelah viral pada 23 November. Informasi yang dihimpun, Ibu korban, Aprilia, sempat mendiamkan kasus ini. Setelah videonya viral, ibu korban baru melaporkan ke pihak berwajib.

Informasi lain menyebutkan bahwa ibu korban dan pelaku memiliki hubungan cukup dekat. Sehingga anak korban kerap dititipkan kepada pelaku.(*)

Baca Juga :  Halangi Petugas saat Cek Produk Pangan, Tukang Ojek Wajib Lapor di Kantor Polisi 

Penulis: Akbar

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *