Real Madrid Ditahan Imbang Osasuna 1-1

Jakarta – Real Madrid ditahan imbang 1-1 oleh tamunya, Osasuna dalam lanjutan Liga Spanyol Jornada ke-7 di Stadion Santiago Bernabeu pada Senin dini hari WIB.

Los Blancos sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Vinicius Jr sebelum Kike Garcia menyamakan kedudukan untuk Osasuna.

Hasil ini membuat rekor sempurna Madrid di Liga Spanyol 2022/2023 pun terhenti. Tim asuhan Carlo Ancelotti itu tertahan di posisi dua dengan 19 poin, hanya kalah selisih gol dari Barcelona yang duduk di puncak klasemen.

Sedangkan Osasuna berada di urutan enam dengan 13 poin, demikian laporan laman resmi LaLiga.

Mengheningkan cipta selama satu menit dilakukan sebelum pertandingan dimulai untuk menghormati para korban Tragedi Kanjuruhan. Seluruh pemain di lapangan mengenakan ban hitam di lengan tanda berduka.

Baca Juga :  Erick Apresiasi Kinerja Timnas Usai Raih Kemenangan atas Arab Saudi

Real Madrid langsung menguasai pertandingan sejak awal. Mereka mencatatkan peluang pada menit ke-17 lewat bola tandukan Ferland Mendy, tetapi upayanya itu masih belum menemui sasaran.

Tim tuan rumah kembali mengancam pada menit ke-39 melalui bola sepakan kaki kiri Benzema yang masih belum bisa membobol gawang Osasuna.

Madrid baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-42. Vinicius Junior mencatatkan namanya di papan skor.

Vinicius melepas umpan silang ke tengah kotak penalti dari sayap kanan. Bola ternyata tidak mengenai siapa pun dan langsung melaju ke pojok kiri bawah gawang Osasuna.

Sempat ada kecurigaan ada pemain Los Blancos yang berada dalam posisi offside saat akan menyambut umpan Vini. Namun, setelah pemeriksaan VAR, wasit menyatakan gol tersebut tetap sah.

Baca Juga :  Pelatih Shin Waspadai Penuh Racikan Pelatih Baru tapi Lama Arab Saudi

Tidak ada gol tambahan hingga babak pertama berakhir, Real Madrid tetap unggul 1-0 atas Osasuna.

Di awal babak kedua, Real Madrid mencoba mengontrol laga untuk mencetak gol kedua.

Namun, mereka justru kebobolan pada menit ke-50. Kike Garcia melakukan flick header saat menerima umpan silang dari kanan. Bola mengarah ke tiang jauh dan berbuah gol untuk Osasuna. Kedudukan menjadi imbang 1-1.

Setelah gol balasan itu, Madrid terus menekan tim tamu.

Pada menit ke-77 wasit memberikan hadiah penalti pada Madrid. Pasalnya setelah melihat tayangan ulang dari VAR, terlihat bahwa David Garcia mendorong Karim Benzema di kotak penalti saat akan menanduk bola. Garcia pun akhirnya harus diganjar kartu merah.

Baca Juga :  Bahrain Imbang 2-2 Lawan Australia, Indonesia Masih Peringkat Tiga

Karim Benzema maju sebagai eksekutor, tetapi bola sepakannya malah membentur mistar gawang dan keluar lapangan.

Madrid kemudian coba untuk terus menekan pertahanan Osasuna lagi. Sayangnya sampai akhir mereka gagal menjebol gawang lawan.

Laga pun berakhir tanpa pemenang. Real Madrid 1-1 Osasuna.*

Sumber : Antara

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *