Bawa Nama Indonesia di Piala AFC, Pelatih PSM Minta Dukungan dan Doa Seluruh Masyarakat

benuanta.co.id, MAKASSAR – Klub tertua di Indonesia, PSM Makassar akan mengarungi laga lanjutan Piala AFC Cup 2022 menghadapi Tim asal Malaysia, Kedah Darul Aman FC. Skuad Juku Eja akan menjamu Kedah FC di semifinal Piala AFC Cup di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar di Bali pada Selasa, 9 Agustus 2022 mendatang.

Menyambut laga tersebut, Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares memiliki harapan besar kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk memberikan dukungan dan doa. Mengingat di ajang kompetisi tertinggi di Asia ini, Pasukan Ramang membawa nama Indonesia.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2117 votes

“Untuk mensupport pertandingan kami, karena bagaimanapun kami membawa nama Indonesia di kancah internasional,” harap Bernardo dalam sesi konferensi persnya secara virtual, Senin (8/8/ 2022).

Baca Juga :  Gol Bellingham Menangkan Real Madrid 3-2 atas Barcelona di El Clasico

Menurut juru taktik asal Portugal ini, jika PSM berhasil meraih hasil positif di laga tersebut, ranking Indonesia FIFA bakal ikut terdongkrak.

“Kalau kita mendapatkan hasil yang bagus, poin ini akan mengangkat peringkat Indonesia di FIFA ranking,” ujar pelatih berkepala plontos itu.

Meski Kedah FC bukan tim sembarangan. Berhasil mengoleksi tiga trofi kasta teratas kompetisi sepak bola Malaysia, lima gelar Piala FA, lima gelar Piala Malaysia serta tiga trofi Piala Sumbangsih.

Bernardo Tavares tetap meyakini para anak asuhnya mampu meredam permainan Kedah FC. Bagi Bernardo, para pemainnya memiliki motivasi yang besar menghadapi laga tersebut.

Baca Juga :  Inter Milan Juara Serie A 2023/24 usai Menang Lawan AC Milan 2-1

“Pada saat pemain bahagia dan termotivasi mereka akan memberikan segalanya,” sebut Bernardo dengan optimis.

Dia juga berharap, sang pengadil di laga nanti melakukan pekerjaan dengan baik tanpa merugikan tim.

“Saya mengingatkan untuk perangkat wasit melakukan tugas dengan baik. Dua pertandingan terakhir Liga dan AFC wasit tidak normal. Jadi saya mengingatkan perangkat wasit, kerja dengan baik,” sambungnya.

Sementara itu Pemain PSM Makassar, M Arfan mengaku bahwa kontra Kedah FC bukan pertandingan yang mudah. Namun, dirinya bersama rekan setimnya akan bekerja semaksimal mungkin untuk meraih hasil positif.

“Pertandingan besok tidak mudah, kita harus bekerja keras. Bukan hanya nama Makassar yang kita bawa, tapi nama Indonesia. Kami berharap minta doa dan dukungannya,” pintanya.

Baca Juga :  Jepang dan Korea Selatan Lolos ke Perempat Final

Di laga zona Asean nanti, panitia pelaksana pertandingan menyiapkan 3.000 lembar tiket. Harga tiket dijual Rp350 ribu untuk VIP dan Tribun Terbuka Rp75 ribu.

PSM dan Kedah lolos ke semi final sebagai juara grup. Skuad Laskar Pinisi juara Group H dengan empat poin. Mencetak tiga gol dan kebobolan satu gol. Ungguli Kuala Lumpur City FC dan Tampines Rovers.

Sedangkan Kedah kumpulkan enam poin dari tiga pertandingan. Sempat takluk 2-0 dari Bali United, wakil Malaysia ini mampu bangkit dan tampil sangar. Menang 4-1 dari Kayak dan menyudahi perlawanan Visakha FC 5-1. Kedah torehkan sembilan gol dan kemasukan empat gol. (*)

Reporter: Akbar

Editor: Matthew Gregori Nusa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *