Terpeleset dari Tugboat, ABK Jatuh ke Sungai Sesayap Malinau Belum Ditemukan

benuanta.co.id, TARAKAN – Seorang Anak Buah Kapal (ABK) Tugboat Max 01, dikabarkan terjatuh ke Sungai Sesayap Kabupaten Malinau saat hendak bekerja di atas kapal, Sabtu malam (30/7/2022).

Insiden yang terjadi pada Sabtu malam sekira pukul 22.00 WITA itu, membuat Tri Marsudiono (29) warga asal Kabupaten Nganjuk Provinsi Jawa Timur menjadi korban.

Sejak malam kejadian, korban nampak belum ditemukan, sehingga dirinya menjadi target pencarian Kantor SAR Tarakan beserta Tim SAR gabungan.

Baca Juga :  Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Arus Balik, Polisi Tingkatkan Keamanan di Pelabuhan

Setelah menerima informasi kejadian dari Capt Tugboat Max 01 pada pagi tadi, personil Kantor SAR Tarakan bergegas menuju lokasi tersebut. Personil tersebut berangkat sejak pukul 09.10 WITA dan diestimasikan akan tiba di Kabupaten Malinau 4 jam kemudian.

Sejak malam pun, otoritas setempat bersama para ABK langsung melakukan pencarian mengitari perairan itu.

Baca Juga :  Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Arus Balik, Polisi Tingkatkan Keamanan di Pelabuhan

“Kami menerima info dari Capt Tugboat Max 01 bernama Yahya bahwa telah terjadi kecelakaan kapal (Man Over Boat) yaitu 1 orang ABK terpeleset saat hendak menaiki kapal untuk melepas jangkar, hingga terjatuh dari Tugboat Max 01 Kabupaten Malinau,” ujar Kepala Kantor SAR Tarakan, Syahril, SE pada Ahad pagi (31/7/2022).

Pihaknya telah berkoordinasi dengan otoritas setempat yang berada di lokasi kejadian untuk mencari keberadaan Tri Marsudiono.(*)

Baca Juga :  Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Arus Balik, Polisi Tingkatkan Keamanan di Pelabuhan

Berdasarkan informasi, data korban dalam pencarian sebagai berikut :
1. Nama : Tri Marsudiono
Umur : 29 thn/L
Alamat : Dusun Tritik, Rt 02, Kecamatan Rejoso, Nganjuk.

Reporter : Kristianto Triwibowo

Editor : Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *