Prediksi Cuaca BMKG, Tarakan Hujan Malam Hari

benuanta.co.id, TARAKAN -Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tarakan memberikan peringatan dini atas prakiraan cuaca yakni hujan yang diprediksi terjadi pada malam hari, Kamis, 9 Desember 2021.

Prakirawan BMKG Tarakan, Novira Ismi Handayani, S.Tr mengatakan, berdasarkan prediksi BMKG Kota Tarakan berpotensi hujan pada malam hari.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2020 votes

“Pada malam ini diperkirakan akan terjadi hujan ringan pada pukul 20.00 WITA,” ungkap Prakirawan BMKG Tarakan itu.

Baca Juga :  Arus Mudik Lancar, Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Selama Ops Ketupat 2024

Menurut BMKG Tarakan, cuaca menunjukkan berawan pada pukul 23.00 hingga pagi 05.00 WITA. “Sekitar jam 08.00 WITA diprediksi akan cerah,” lanjutnya.

Prediksi cuaca tersebut ditujukan untuk semua kecamatan di Kota Tarakan yakni Tarakan Utara, Tarakan Timur, Tarakan Tengah dan Tarakan Barat serta berlaku hingga Jumat, 10 Desember 2021 pukul 08.00 WITA.

Baca Juga :  Cemburu Buta, KM Nekat Tikam Teman Sendiri  

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tarakan turut mengimbau agar masyarakat dapat meningkatkan waspada dalam berbagai situasi.

“Kami meminta masyarakat Kota Tarakan untuk tetap waspada terkait potensi bencana yang akan timbul, hal ini sudah kami teruskan juga kepada Camat, Lurah ketua RT Se Kota Tarakan melalui grub whatsapp,” tutupnya. (*)

Baca Juga :  Pj Wali Kota akan Evaluasi Tarif Masuk Pantai Ratu Intan

Reporter: Kristianto Triwibowo

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *