Lapas Tarakan Nantikan Hibah Tanah dari Pemkot Tarakan

benuanta.co.id, TARAKAN – Pemerintah Kota Tarakan telah menyediakan lahan seluas 5 hektar di wilayah Juata. Lahan ini nantinya akan digunakan untuk bagunan gedung tambahan untuk menampung warga binaan yang saat ini sudah overload.

Dikatakan oleh Kepala Lapas II-A Tarakan, Yosep Yambise mengatakan bahwa saat ini kondisi lapas sudah terbilang cukup parah. Namun, pihaknya tetap berusaha bertahan ditengah over kapasitas warga binaan ditambah dengan jumlah pegawai yang tak sebanding dengan warga binaan.

“Idealnya satu pegawai banding dua warga binaan, tapi saat ini satu banding 16 atau 17, kami juga masih menerima kiriman warga binaan dari Malinau, Nunukan, Bulungan juga,” terang nya, Senin (22/11/2021).

Pria berdarah Biak ini belum mengetahui pasti dimana letak spesifikasi tanah hibah tersebut, yang pasti harus jauh dari pemukiman kota dan penduduk agar tak terjadi potensi-potensi yang tak diinginkan

Baca Juga :  DKP Kaltara Tes Kandungan Formalin pada Ikan di Tiga Pasar Tradisional Tarakan

“Kami tidak tahu daerah mana, tapi ada di Juata yang jauh dari lokasi pemukiman, supaya tak ada lemparan-lemparan lagi,” ujar Yosef.

“Bisa saja disana nanti dibangun lapas narkotika, lapas rutan atau lapas kelas II-B atau lapas wanita. Yang jelas, overload di sini bisa diover ke sana,” lanjutnya.

Dengan bertambahnya pembangunan lapas ini, otomatis menambah pegawai baru untuk Lapas II A Tarakan. Kendati belum mendapatkan kabar pasti kapan pihak Pemkot akan menghibahkan tanah tersebut masih terus menunggu.

Baca Juga :  IMI Kaltara Pilih Jatim Sebagai TC Atlet Sebelum Laga PON XXI Aceh-Sumut

“Karena hibahnya belum, jadi belum bisa dirancang ya bangunannya kita masih nunggu aja, hibah itu butuh proses,” tandasnya. (*)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *