4 Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka Telah Dijalankan Prodi Teknik Elektro UBT

benuanta.co.id, TARAKAN – Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, yang bertujuan mendorong mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan yang berguna untuk memasuki dunia kerja. Kampus Merdeka memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memilih mata kuliah yang akan mereka ambil.

Seiring berjalannya waktu program ini telah berjalan di Universitas Borneo Tarakan (UBT) pada Prodi Teknik Elektro. Dikatakan oleh Kepala Jurusan Teknik Elektro, Achmad Budiman ST., terdapat empat program yang saat ini tengah berjalan.

“Dari delapan program yang dikeluarkan ada empat yang kami ikuti, yaitu pertukaran pelajar, magang, riset dan project independen,” tuturnya, Senin (27/9/2021).

Pada program MBKM ini dirinya berharap agar mahasiswa dan lulusan Teknik Elektro dapat mengikuti perkembangan baik dalam keilmuan maupun teknologi.

Baca Juga :  Pj Wali Kota Tarakan Lakukan Prosesi Penerimaan Secara Adat

Disisi lain, untuk mendukung program ini Prodi Teknik Elektro sendiri telah merekomendasikan lima laboratorium. Dijelaskan Kepala Laboratorium Konversi Energi, Dr. Eng Linda Sartika, ST., MT., laboratorium ini adalah penunjang kehidupan miniatur mahasiswa.

“Laboratorium ini kayak miniatur, jadi mahasiswa disitu bisa menyelaraskan teori yang didapat dengan prakteknya,” ungkapnya.

Bersama ini pihaknya juga terus melakukan terobosan agar membangkitkan minat pemuda Kalimantan Utara khususnya untuk dapat mempelajari teknik elektro. Terhitung 20 tahun sudah berdiri dan melahirkan alumni yang membanggakan dirinya terus mengembangkan potensi SDM maupun teknis pada Prodi Elektro.

Baca Juga :  Arus Balik di Bandara Juwata Tarakan Meningkat dari Tahun Lalu

“Kita terus membuat ciri dan kita proses untuk anak-anak Kaltara harus kuliah di Elektro,” pungkasnya. (*)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *