Instagramable, Pantai Indah di Sebatik Patut Kamu Kunjungi di Akhir Pekan


benuanta.co.id, NUNUKAN – Bingung habiskan akhir pekan di mana ? benuanta.co.id, merekomendasikan tempat wisata yang patut anda kunjungi. Salah satunya di Pantai Indah di Desa Tanjung Aru, Kecamatan Sebatik Timur, Kabupaten Nunukan.

Pantai Indah berpasir putih yang berada di tapal batas Desa Tanjung Aru ini dapat menjadi pilihan destinasi wisata saat liburan ke Pulau Sebatik.

Baca Juga :  Polisi Masih Buru Pemilik 6 Kardus Kosmetik Ilegal di Sebatik

Wisatawannya tidak hanya dari Sebatik. Melainkan berbagai masyarakat dari Nunukan juga mengunjungi Pantai Indah untuk menghabiskan waktu di akhir pekan.

Tak lupa, biasanya para pengunjung ini tidak akan melewati kesempatan berswafoto dengan spot foto yang tentunya sangat instagramable.

Belum lagi dengan fasilitas pantai yang dilengkapi dengan beberapa gazebo sebagai rest area untuk wisatawan yang melepaskan penat, dan gedung serbaguna yang dapat digunakan untuk melaksanakan berbagai kegiatan.

Baca Juga :  Mei, Puluhan Kasus DBD Ditemukan di Pulau Sebatik, Satu Orang Meninggal Dunia

Dari pantauan benuanta.co.id, suasana terbaik untuk mengunjungi Pantai Indah ini pada sore atau pada malam hari.

Pada waktu tersebut mata pengunjung akan dipijat oleh panorama sunset yang indah. Sedangkan malam hari, hempasan ombak bisa menemani wisatawan sembari melihat dari kejauhan cahaya gemerlap negara tetangga yaitu Malaysia.

Kepada benuanta.co.id, Ahad 19 September 2021. Alan, salah satu pengunjung mengatakan, hari ini datang ke Pantai Indah untuk menikmati akhir pekan bersama teman-temannya. Ini merupakan kedua kalinya dia berkunjung.

Baca Juga :  SOA Barang Udara dan Sungai Juni Ini akan Diluncurkan, Proyeksi Anggaran Rp 1,1 Miliar

“Saya dan teman-teman menyempatkan diri jalan-jalan di akhir pekan yang ada di Sebatik,” singkatnya,” (*)

Reporter: Darmawan

Editor : Yogi Wibawa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *