Mobil Pickup Bawa Profil Air Terbakar di Jalan Mulawarman

benuanta.co.id, TARAKAN – Sebuah mobil pickup nopol KT 8459 F terbakar di Jalan Mulawarman tepatnya di depan supermarket STB sekitar pukul 14.00 WITA pada Ahad, 5 September 2021.

Mobil pickup bermuatan profil tanki air itu mengeluarkan asap tebal dari bagian mesin mobil.

Diterangkan pemilik mobil berinisial S, saat kejadian berlangsung mobil yang dikendarainya mengeluarkan asap pekat.

Baca Juga :  Rusli Jabba Ditinggalkan, Ketua RT di Tarakan Sepakat Bentuk Forum Baru

“Apinya ini dari korsleting aki. Tidak ada juga bunyi-bunyi langsung saja terbakar,” sebutnya saat ditemui benuanta.co.id di tempat kejadian.

Tampak mobil usai dipadamkan.

Pemadam Kebakaran (PMK) Tarakan menerima laporan tersebut langsung menurunkan dua unit kendaraan dari sektor barat.

“Pengemudi sempat panik tidak bisa membuka pintu mobil. Kami selamatkan pengemudi dengan membuka paksa pintu mobil,” terangnya.

Baca Juga :  Ratusan Personel Kepolisian Siap Amankan Kampanye Akbar di Pilwali Tarakan

Sementara kendaraan yang terbakar langsung dilakukan pemadaman oleh petugas PMK lainnya.

“Api dengan mudah kami padamkan, Alhamdulillah pengemudi tidak mengalami luka,” cetusnya.

Pihaknya berharap dengan pemilik kendaraan untuk selalu memperhatikan arus listrik kendaraannya. Karena kasus korsleting seperti ini akibatnya cukup fatal. (*)

Reporter : Methew/Kris

Editor : Nicky Saputra

TS Poll - Loading poll ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *