Dandim 0907 Tarakan Berganti, Letkol Inf Reza Fajar Pernah 17 Tahun Mengabdi di Kopassus

benuanta.co.id, TARAKAN – Tampuk kepemimpinan Komando Distrik Militer 0907 Tarakan resmi berganti dari pejabat sebelumnya Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto dengan pejabat baru Letkol Inf Reza Fajar Lesmana yang sebelumnya bertugas di Jakarta.

Sesuai dengan amanah baru, Eko Chandra mengemban tugas baru sebagai PABANDYAPABANDYA-2/LATSATLATSAT SPABAN III/BIN PROLATSI SLATAD Markas Besar Angkatan Darat di Jakarta.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1590 votes

Dalam sambutannya, Eko Chandra menyampaikan kesan dan pesannya didampingi istri. Ia pun sekaligus pamit karena Kamis besok akan bertolak ke Jakarta.

Baca Juga :  Ini Saran Ombudsman Koreksi Layanan Mudik di Pelabuhan Malundung Tarakan

Sementara Dandim 0907 Tarakan yang baru, Letkol Inf Reza Fajar Lesmana menyebutkan riwayat tugasnya sebelum menjadi Dandim di Tarakan. Ia merupakan lulusan akademi angkatan darat. Tugas pertamanya usai lulus kala itu sebagai Danramil di wilayah perbatasan. Tepatnya di Patani Ternate selama puluhan tahun.

“Setelah lulus di Akademi Angkatan Darat, kami ujicoba menjadi Danramil di perbatasan, komando kewilayahan. Kami dulu di Danramil Patani, dari Ternate 27 jam ke Patani dengan kapal, karena masih bujangan kami nikmati saja, ” jelas Reza Fajar dalam sambutan pada acara lepas sambut di Makodim Tarakan, Rabu 1 September 2021.

Baca Juga :  Buka Bersama, Pj. Wali Kota dan Gubernur Bagikan Bantuan Beras ke Petugas Kebersihan

Lanjut Reza Fajar, setelah mengabdi sebagai Danramil di perbatasan, ia bertugas di satuan Kopassus selama 17 tahun.

“Jabatan saat ini adalah amanah dan sekaligus tantangan bagi kami dari Tuhan, ini juga tantangan bagi kami karena estafet dari komandan sebelumnya yang sudah bagus, setidaknya kami melanjutkan tugas beliau lebih baik lagi,” jelasnya.

Baca Juga :  Satpol PP Tarakan Awasi Pendirian Rumah dan Kamar Sewa

“Selamat bertugas kepada abang kami Eko beserta istri, teriring doa kami,” lanjutnya untuk Dandim sebelumnya.

Dandim Reza Fajar beserta istri Sri Agustin telah dianugerahi 2 anak yang kini masih berada di Jakarta. Ia pun menyebutkan asal daerah kelahirannya di Palembang Sumatera Selatan.

Lepas sambut siang ini turut dihadiri Danrem 092 Maharajalila, Gubernur Kaltara, Walikota Tarakan dan Forkopimda.(*)

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *