Ketua LPTQ Harap Kafilah Nunukan Toreh Prestasi di MTQ Ke VI Tingkat Kaltara

NUNUKAN – Gubenur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kaltara membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke VI tingkat Provinsi Kalimantan Utara Tahun 2021, di ikuti oleh masing-masing kafilah se-Kalimantan Utara secara virtual, Senin (14/6/2021).

Pembukaan MTQ tingkat provinsi kaltara itu juga diikuti oleh Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah Secara langsung di Tanjung Selor, sedangkan
Ketua Umum LPTQ Kabupaten Nunukan Muhammad Amin, dan kepala Kemenag Nunukan M. Saleh serta Camat Nunukan dan lainnya mengikuti secara virtual dari lantai 5 Kantor Bupati Nunukan.

Ketua Umum LPTQ Kabupaten Nunukan Muhammad Amin, mengatakan dalam pembukaan ini MTQ tingkat provinsi Kalimantan Utara ini diikuti kafilah kabupaten/kotak yang menghadiri secara virtual. Dan perlombaan akan digelar pada Selasa (15/6), yang dilakukan secara virtual.

“Untuk MTQ tingkat provinsi Kalimantan Utara ini kabupaten Nunukan mengirim 49 peserta hampir semua cabang yang akan dilombakan, kecuali hafiz 30 juz yang kita tidak ikut karena belum tersedia,” kata Muhammad Amin,

Baca Juga :  386 PMI Bermasalah Dipulangkan dari Malaysia ke Nunukan 

Muhammad Amin berharap kabupaten Nunukan mendapatkan hasil yang baik dan bisa mendapatkan peringkat. Sebelumnya LPTQ telah melakukan training Center terhadap Kafilah selama 9 hari yang dilaksanakan di Islamic Center Nunukan. “Dengan diadakannya training Center mudah-mudahan menambah kemampuan dan bisa menjadi juara,” terangnya.

Dia juga mengharapkan untuk bisa masuk di juara umum. Dia juga mengajak masyarakat kabupaten Nunukan untuk mendukung dan mendoakan Kafilah Nunukan mendapatkan nilai terbaik. “Semuanya dalam pesaing berat, namun kita optimis pasti bisa juara umum,” harapnya.

Baca Juga :  Listrik di Nunukan Padam Sejak Pagi, PLN Katakan Masih Identifikasi Penyebabnya

Dalam pelaksanaan MTQ tingkat provinsi Kalimantan Utara, kafilah kabupaten Nunukan saat ini Alhamdulillah sehat, sebelum melaksanakan training Center mereka terlebih dahulu dialkukan Swab, dan hasilnya negatif.

Selain itu untuk Lomba yang diikuti. Tilawah (Tartil. Tilawah Anak-anak, Tilawah Remaja, dan Dewasa, Canet dan Qiraat Mujawad). Bidang Tahfidz 1 – 20 Juz. Bidang.Syarhir, Fahmil, KTIQ, Khot (Dekorasi). Tafsir Bahasa Indonesia (*)

Reporter: Darmawan
Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. Semoga kafilah Nunukan mampu menorehkan prestasi terbaik & meraih juara umum…Aamiin YRA 🤲🤲