Sudah Pernah Dibongkar Dibangun Lagi, Akhirnya Arena Sabung Ayam Ditanami Ubi Rambat

NUNUKAN – Hobi judi sabung ayam sepertinya tidak bisa ditinggalkan oleh sebagian masyarakat, pasalnya tempat yang sudah dibongkar oleh aparat kepolisian di Jalan Kampung pisang RT.14 Kelurahan Nunukan Barat, kecamatan Nunukan, kembali difungsikan. Mengetahui hal itu, personel polisi pun langsung melakukan pembongkaran pada Jumat, 28 Mei 2021.

Namun kali ini ada yang unik dilakukan oleh aparat kepolisian setelah dilakukannya pembongkaran dan pembakaran arena judi sabung ayam. Arena tersebut ditanam ubi rambat untuk merubah fungsi menjadi kebun.

“Setelah dilaksanakan pembongkaran dan pembakaran arena judi sabung ayam kemudian kami lakukan penanaman ubi rambat untuk merubah fungsi menjadi kebun,” kata Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar SIK melalui kasubag Humas polres Nunukan AKP Muhammad Karyadi.

Baca Juga :  Bea Cukai Nunukan Sebut Ekspor Minyak Kemiri ke Malaysia Tidak Dikenakan Cukai

Pembongkaran dilakukan personel gabungan Polsek Nunukan yang terdiri dar Reskrim, Intel, dan Sabhara yang saat itu dipimpin Kapolsek dan Kanit Reskrim sekira pukul 08.30 Wita.

“Pembongkaran arena judi ayam ini kami lakukan kerena adanya laporan dari masyarakat sekitar yang merasa resah serta terganggu. Sebelumnya pernah kami bongkar namun di bangun kembali,” kata Karyadi.

Lanjut dia, pembongkar dan pembakaran tempat arena judi sabung ayam bertujuan agar kedepannya tidak terulang lagi. Karena wilayah hukum Polsek Nunukan akan menumpas habis kegiatan perjudian.

Baca Juga :  267 Pelanggaran Selama Ops Ketupat Kayan di Nunukan

“Cara bertindak dalam kegiatan pembongkaran adalah dengan cara minta ijin atau pemberitahuan kepada ketua RT bahwa akan dilaksanakan pembongkaran arena judi sabung ayam,” jelasnya.

Pembongkaran arena judi sabung ayam bertujuan untuk mencegah praktek penyakit masyarakat dan juga pencegahan terjadinya penyebaran Covid-19 di Kecamatan Nunukan. (*)

Reporter: Darmawan

Editor : Nicky Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *