Wow! Warga Selumit Tangkap Ular Piton Sepanjang 3 Meter

TARAKAN – Warga Kelurahan Selumit sempat dibuat heboh dengan munculnya Ular Piton Batik di tepian jalan menuju Gunung Bata pada Ahad, 23 Mei 2021.

Bagaimana tidak, ular bercorak batik coklat itu terlihat pertama kali oleh warga keluar dari salah satu drainase di Jalan KH Agus Salim.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1547 votes

Sontak ular sepanjang tiga meter itu menjadi perhatian warga setempat, dan warga yang melintas.

Baca Juga :  Ribuan Napi Lapas Tarakan Diusulkan Remisi ke Kemenkumham

Adalah Akmaludin warga RT 2 Kelurahan Selumit yang pertama kali melihat ular tersebut sekitar pukul 14.00 WITA.

Kata dia, pengendara yang melintas pun dibuat takjub dengan besarnya ukuran ular itu. Padahal, mobilitas kendaraan di jalan tersebut cukup padat.

“Sebenarnya ular ini sudah kami dapat pukul 02.00 dini hari. Pas didapat kami ikat, kami kira sudah mati,” sebutnya.

Baca Juga :  Satreskrim Lanjutkan Pemeriksaan Saksi Kecelakaan Kerja di PT PRI

Informasi yang diperoleh benuanta.co.id, warga langsung memindahkan ular tersebut ke hutan wilayah Kampung Bugis agar tidak membahayakan warga setempat. (*)

Reporter : Kristianto Triwibowo
Editor : Nicky Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *