Razia di Lapas Nunukan, Ditemukan 10 Sajam dan Ratusan Benda lainnya

NUNUKAN –  Untuk penguatan tugas dan fungsi Pemasyarakatan kepada seluruh Pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Nunukan, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur, Sofyan yang didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Kalimantan Timur Jumadi, mengunjungi kantor Lapas Nunukan.

Dikatakan Sofyan, untuk menjaga keadaan Lapas dan Rumah Tahanan Negara (Rutan) agar selalu aman dan kondusif, bukanlah yang mudah. Komitmen, kerjasama yang baik, dan instruksi-instruksi membangun dari pimpinan adalah kunci keberhasilan dalam menjaga aman dan kondusifnya Lapas serta Rutan, khususnya Lapas Nunukan.

Dia juga melakukan inspeksi mendadak (Sidak) atau razia di dalam kamar hunian Lapas Nunukan. “Ini kami lakukan untuk meningkatkan kewaspadaan terkait deteksi dini Keamanan dan ketertiban pada lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Nunukan,” kata Sofyan, Rabu (19/5/2021).

Kegiatan razia seperti ini sangat berpengaruh pada keamanan dan ketertiban, serta mencegah gangguan Kamtib di Lapas Kelas IIB Nunukan.

Baca Juga :  Ribuan Botol Minyak Kemiri Asal Indonesia Gagal Diselundupkan ke Malaysia

Tujuan kegiatan razia atau penggeledehan sejumlah kamar narapidana juga untuk menciptakan kebersamaan dalam rangka transparansi dan akuntabilitas yang merujuk pada penguatan tugas, fungsi keamanan yang berdampak pada pembinaan.

“Jika Lapas Nunukan ini aman, tentunya pembinaan akan berjalan dengan baik. Kegiatan sidak atau razia seperti ini harus sering dilaksanakan, karena kegiatan seperti kunci Pemasyarakatan Maju,” jelasnya.

Dari hasil razia secara dadakan itu, pihaknya mendapat sebanyak 6 unit handphone, charger 25 unit, baterai handphone 8 unit, vapor/rokok elektrik 1 buah, sendok besi 48, terminal kabel 22, korek gas 58 buah, benda tajam (sajam) 10 bilah, pempotong kuku 8, gunting 6 buah, reciver parabola 1 set, alat cukur 12 buah dan Ikat pinggang 10 buah, dengan total keseluruhan barang yang diamankan sebanyak 215 buah. “Barang yang diamankan ini selanjutnya akan dimusnahkan,” terangnya. (*)

Baca Juga :  121 CJH Nunukan Disuntik Vaksin Meningitis

 

Reporter: Darmawan

Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *