Vamelia Ibrahim Ali Siap Dilantik Sebagai Dekranasda dan Bunda Paud KTT

TANA TIDUNG – Vamelia Ibrahim Ali mengikuti Gladi Resik pelantikan dan pengukhan Ketua Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) Kabupaten Tana Tidung (KTT), sekaligus sebagai Bunda Paud KTT yang diselenggarakn di Gedung Gabungan Dinas (Gadis) Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) pada Ahad, 25 April 2021.

Selain Vamelia Ibrahim Ali, turut pula dilantik Nyonya Sri Murhandayani Syarwani, S.Pd selaku Ketua Dekranasda dan Bunda Paud Kabupaten Bulungan serta Nyonya Maylenti Wempi W selaku Ketua Dekranasda dan Bunda Paud Kabupaten Malinau.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1956 votes

“Kami tadi mengikuti gladi resik, dan Alhamdulillah lancar. Semoga besok (Senin) juga diberi kelancaran,” ucap istri orang nomor satu di KTT itu.

Pelantikan akan dilaksanakan pada Senin, 26 April 2021 usai agenda pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Malinau terpilih.

Setelah resmi dilantik menjadi ketua TP PKK dan nantinya resmi dilantik menjadi Ketua Dekranasda KTT dan sebagai Bunda Paud KTT, ia akan fokus membantu pemerintah dalam menangani permasalahan – permasalahan di masyarakat. (*)

Reporter : Dwi

Editor : Nicky Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *