Wagub Dorong ASN Kaltara Prioritas Bangun Rakyat

TARAKAN – Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan pelayanan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Provinsi Kalimantan Utara, Wakil Gubernur, Dr. Yansen TP, M.Si secara langsung memberikan pembinaan di Ruang VIV RSUD Tarakan.

Wagub Dr. Yansen TP, M.Si menyampaikan harapannya dihadapan 111 ASN yang tergabung dari Unit Pelayanan Teknis (UPT) dan Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Wilayah Tarakan di lingkungan Pemprov Kaltara pada Rabu, 21 April 2021.

Yansen berharap para ASN mampu menjadikan Kaltara yang berubah, maju dan sejahtera melalui pelayanan prima untuk rakyat.

“Pemerintahan kita adalah dari rakyat oleh rakyat untuk rakyat. Maka itu ASN wajib melayani rakyat sepenuh hati dengan kinerja yang membanggakan,” ucap Yansen.

Baca Juga :  DPMD Kaltara Gelar Lomba Teknologi Tepat Guna dan Posyantek Berprestasi

“ASN patut disiplin. Tidak hanya disiplin waktu tetapi juga disiplin nilai,” kata dia.

Orang nomor dua di Kaltara itu berjibaku bersama Gubernur, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, SH.,M.Hum untuk menggerakkan pembangunan yang mensejahterakan rakyat.

“Membangun Kaltara ini haruslah melibatkan rakyat di semua aspek. Terutama untuk kesejahteraan rakyat, pak Gubernur telah memulai langkah-langkah yang menghidupkan ekonomi rakyat. Seperti penggunaan batik lokal, hal itu dapat mensejahterakan keluarga pembatik dan seluruh masyarakat Kaltara karena perputaran keuangannya ada di daerah,” sambung Yansen.

Baca Juga :  Usulan CASN Pemprov Kaltara Disetujui 

Dirinya menegaskan, untuk menciptakan pelayanan kepada rakyat maka Pemprov Kaltara selalu melibatkan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam hal pembangunan.(*)

Reporter: Kristianto Triwibowo
Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *