Sinergi dengan PLN, Jufri Dorong CSR untuk Bantu Masyarakat

TARAKAN – Menyerap aspirasi masyarakat saat reses di awal tahun 2021 di Tarakan, Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Jufri Budiman langsung memperjuangkan hal tersebut.

Di sela kesibukannya sebagai wakil rakyat, dirinya menyempatkan berkunjung ke kantor PT. PLN, Kamis 25 Maret 2021, untuk membahas upaya dukungannya bersama perusahan energi kepada masyarakat di RT 1, Kelurahan Karang Balik.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1590 votes

Kunjungan itu disambut oleh Manager PT PLN Persero Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan (UPDK) Tarakan, Heni Setya Handoko.

Baca Juga :  Pengerjaan Gedung DPRD Kaltara Capai 99 Persen
DISKUSI: Jufri Budiman bertemu dengan PT. PLN Tarakan membicarakan persoalan CSR untuk membantu masyarakat.

“Saya menampung aspirasi dari masyarakat sewaktu saya reses. Sebagian besar aspirasinya menyangkut kebutuhan dasar dan urgensi permukiman mereka,” jelas Jufri kepada benuanta.co.id.

Dalam reses terebut, masyarakat menyampaikan beberapa hal. Seperti perbaikan posyandu, pagar tempat pemakaman dan renovasi siring yang membahayakan permukiman warga di RT 1, Karang Balik. Sebab saat hujan lebat, memicu terjadinya longsor.

Aspirasi tersebut menurut pria yang juga Ketua HIPMI Tarakan ini merasa perlu didukung dengan baik, karena menyangkut antisipasi bencana. Sehingga dirinya berinisiatif untuk bekerjasama dengan PT. PLN Tarakan, dalam hal ini mendorong dana Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan guna membantu masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga :  Buka Bersama, Pj. Wali Kota dan Gubernur Bagikan Bantuan Beras ke Petugas Kebersihan

Jufri menyambangi PT. PLN bersama Ketua RT 1, Tokoh Masyarakat dan Pemuda untuk berdialog mengenai dukungan kebutuhan mereka. “Saya berterimakasih kepada PT.PLN yang sudah menyambut baik kedatangan kami ini, melalui surat DPRD Provinsi Kaltara yang telah kami tujukan. Kunjungan ini merupakan kepentingan masyarakat yang menjadi tugas kita bersama,” ungkap bapak 3 anak tersebut.

Dia berharap PT. PLN dapat menindaklanjuti permohonan ini sesuai dengan mekanisme dan sistemnya. “Sebelumnya saya juga telah mempelajari seperti apa mekanisme CSR itu, sehingga saya percaya PLN pasti mendindaklanjutinya dengan baik,” ucapnya.

Baca Juga :  Disnakertrans Tarakan Buka Posko Pengaduan Masalah THR

Pengusaha muda ini percaya penuh kepada PT. PLN, apapun hasil dan dukungannya, sebab semua itu untuk kebaikan masyarakat. Selain itu, dirinya juga telah berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltara dan BPBD Tarakan.

“Saya sudah koordinasi dengan BPBD, semoga ini menjadi perhatian kita bersama karena ini menyangkut daerah rawan bencana yang harus ada upaya pencegahannya, apakah itu ada anggaran khusus, program, pemetaan dan lainnya,” tuntas pria yang akrab dengan sapaan JB.(*)

 

Reporter : Kristianto Triwibowo

Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *