NUNUKAN – Bupati Nunukan, Hj Asmin Laura Hafid SE MM melakukan berbagai peluncuran kegiatan kebudayaan Adat Tidung di Pelangi Perbatasan, Kelurahan Nunukan Barat pada Senin, 22 Maret 2021.
Kegiatan kebudayaan Tidung itu diantaranya, peluncuran Kampung Cerita Sungai Bilal sekaligus melakukan Senam Iluk Aki Bentawol atau Lukiwol, dan membuka Lomba Pagelaran Seni Budaya Rumpun Tidung Kabupaten Nunukan.
Dikatakan Laura, orangtua terdahulu memiliki cara yang bijak saat ingin memberikan nasehat atau petuah hidup bagi anak – anaknya. Melalui sebuah dongeng atau cerita, para orangtua menyelipkan nasehat atau pesan moral yang harus dipegang oleh anak – anaknya agar hidupnya kelak bahagia.
“Tidak heran jika tanah air kita memiliki kumpulan cerita rakyat yang begitu banyak, mulai dari Malin Kundang, Lutung Kasarung, Cerita Kancil, dan banyak lagi yang lainnya,” kata Lauar.
Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, budaya bertutur pun secara perlahan mulai ditinggalkan oleh masyarakat. Apalagi saat ini, ketika sebagian aktivitas hidup masyarakat bergantung pada perangkat telepon pintar. Maka budaya bercerita bisa dikatakan sudah hilang. Orangtua, pemuda hingga anak – anak sekarang lebih sibuk dengan gadjetnya masing – masing. Orangtua sibuk dengan media sosialnya, sementara para pemuda dan anak – anak sibuk dengan permainan game onlinenya.
“Fenomena seperti itu sangat mengkhawatirkan, dan ini mengancam eksistensi kita sebagai masyarakat yang beradab dan berbudaya luhur,” jelasnya.
Selain itu, dia juga yakin anak – anak jauh lebih mengenal dengan super hero dalam permainan Mobile Legend, ketimbang siapa tokoh utama dalam dongeng Lutung Kasarung atau Malin Kundang. Para orangtua juga lebih sibuk mengurus media sosialnya daripada mendongeng buat anak – anaknya ketika hendak tidur.
Menurut dia, antusias dan mendukung peluncuran kampung cerita Sungai Bilal. Ia berharap keberadaan kampung cerita tersebut selangkah untuk membangkitkan kembali bercerita, mendongeng, berpantun, dan bersyair di tengah masyarakat.
“Jadi atas nama Pemerintah Kabupaten Nunukan, saya juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada pengurus daerah pergerakan pemuda mahasiswa rumpun Tidung atau Gardamaruti,” terangnya. (*)
Reporter: Darmawan
Editor : Nicky Saputra